“Beberapa APM peserta menghiasi booth mereka dengan nuansa merah putih. Bahkan beberapa di antaranya menggunakan masker merah putih sebagai perlambang bendera Republik Indonesia,” tulis keterangan resmi yang diterima Antara, Rabu.
Salah satunya Daihatsu yang mendatangkan penyanyi pop yang sedang digandrungi banyak orang termasuk mereka kaum muda, yaitu Rizky Febian. Aksi Rizky bahkan sanggup menarik pengunjung yang berada di Hall 5 untuk melihat langsung aksinya di atas panggung.
Baca juga: Alasan All New Suzuki Baleno gunakan mesin Ertiga
Tak kalah seru, konsumen yang datang mengunjungi beberapa stan peserta pameran juga diberi atribut seperti balon berwarna merah putih, terutama bagi pengunjung yang membawa serta anak-anak.
Bukan hanya Daihatsu, beberapa merek lain juga akan melanjutkan hiburan spesial di hari kemerdekaan kali ini dengan mendatangkan penyanyi dan artis-artis ternama.
Selain itu, beberapa pabrikan juga sepakat untuk menyelenggarakan seru-seruan 17 Agustusan pada malam hari untuk mengurai kepadatan dan jadwal yang saling bersinggungan di siang hingga sore hari. Di antaranya adalah Suzuki yang menggeser jadwal ke malam hari yang akan berlangsung zona outdoor loading dock.
Baca juga: Wuling Cortez Series, lega & fitur berlimpah harga mulai Rp228,5 juta
Pengunjung juga terlihat antusias mendatangi pameran GIIAS 2022 pada masa libur perayaan hari kemerdekaan, terbukti 10 pintu hall yang terbuka di ICE BSD ini terlihat sangat penuh sesak dengan pengunjung.
“Mumpung libur 17-an saya sengaja ajak keluarga untuk melihat kendaraan baru dan juga kendaraan listrik di GIIAS 2022,” kata pengunjung asal Cipinang, Jakarta Timur, Muhammad Doni Pratama.
Sebagai informasi tambahan, pengunjung yang berencana datang ke GIIAS 2022, sebaiknya menentukan terlebih dahulu posisi parkir yang lebih nyaman di beberapa lokasi di luar ICE, BSD City.
Baca juga: Honda rayakan 10 tahun eksistensi Brio di Indonesia
Baca juga: Isuzu hadirkan Part Depo untuk layanan purna jual di Indonesia Timur
Baca juga: HUT RI ke-77, tiket masuk GIIAS hanya Rp77 ribu
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link