JawaPos.com – Tren era digital membuat segalanya berubah, termasuk dalam mencari jodoh. Apalagi saat pandemi Covid-19 kali ini, aplikasi online dating atau kencan online dinilai menjadi wadah paling mudah bagi para lajang mendapatkan jodoh. Sayangnya tak semudah itu mendapatkan jodoh sekalipun kita sudah ikutan kencan online.
Psikolog Klinis Dewasa dari @cintasetara, Rebeka Pinaima menilai, dengan berkomunikasi sebetulnya seseorang jadi mengatasi stres termasuk online dating selama pandemi. Di kala seseorang jenuh atau stres dengan segala tantangan batasan serta aturan ketat protokol kesehatan, kencan online dinilai bisa menjadi solusi lajang menemukan teman bicara dan berbagi.
“Kalau yang saya temukan di klien, online dating jadi satu cara mengatasi stres yang efektif karenamembutuhkan orang lain secara virtual, kemudian ada wadah bertukar cerita. Di situ seseorang jadi merasa kebutuhan untuk bersosialisasi tersampaikan,” katanya dalam konferensi pers virtual, Selasa (10/11).
Menurut Co Founder and CEO Lunch Actually Violet Lim, manfaat Dating Apps bisa membuat lajang menggali kemampuan mengenal diri, memahami diri, dan beradaptasi dengan virtual date. Saran terbaik, kata dia, lajang diharuskan memilih aplikasi yang dilengkapi dengan sistem keamanan.
“Orang-orang terbantu terfasilitas menemukan kenalan atau calon jodoh tapi harus safe. Enggak sembarangan match atau jodohkan tapi ada filternya,” ungkap Violet.
Maka dari itu, untuk bisa menemukan jodoh atau teman bicara yang cocok satu sama lain, para pakar memberikan tips sukses menggunakan aplikasi kencan. Sehingga kencan online akan terasa menyenangkan.
1. Gestur dan Eskpresi
Saat memulai kencan online tentu lebih baik ketika menggunakan fitur Video Dating atau lewat video. Sehingga masing-masing lajang bisa mengungkapkan gestur dan ekspresi yang menarik pada lawan jenis. Sehingga obrolan lebih hidup supaya ada keterikatan ketika berkomunikasi.
2. Jelajah Pertanyaan
Saat berkenalan, cobalah mengenali lawan bicara lebih dalam. Tetapi jangan terlalu mencecar, namun cobalah buat percakapan dan pertanyaan yang nyaman sehingga tak terkesan terlalu ingin tahu.
3. Hal-Hal Sehari-hari
Cobalah bicara dan membahas hal-hal personal yang lebih santai dan sehari-hari. Jangan terlalu dalam saat di awal perkenalan. Cari hal-hal menarik yang bisa membuat si dia tertarik.
4. Bahas Hobi atau Hal Menarik Lewat Background
Ketika lawan bicara menatap kita lewat video kemudian memperlihatkan background dirinya maka mulailah mengeksplor lewat hal itu. Misalnya ketika di kamarnya terdapat poster band rock atau hal menarik lainnya seperti warna dinding kamarnya.
5. Ungkapkan Ketertarikan
Ketika sudah merasa klik dan si dia juga menyambut dengan positif, maka bisa memulai dengan mengungkapkan hal-hal positif bahwa kalian tertarik. Dan akan ada kelanjutan lagi dari obrolan awal dan seterusnya.
Saksikan video menarik berikut ini:
Editor : Nurul Adriyana Salbiah
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Credit: Source link