JawaPos.com-Aktor/YouTuber Baim Wong kembali dibuat geram karena namanya untuk kesekian kalinya dicatut oleh orang tak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan. Modus yang digunakan pelaku kini semakin licik dan lebih berani.
Diungkapkan Baim Wong, modus penipuan kali ini menggunakan nama besarnya dengan pelaku melakukan peretasan terhadap akun Facebook. Salah satu yang menjadi korbannya adalah seorang perempuan bernama Ranti.
Setelah akun Facebook milik Ranti berhasil dikuasai, pelaku membuat unggahan menggunakan akun Facebook tersebut dan mengabarkan bahwa Ranti baru saja mendapat hadiah giveaway sebesar Rp 10 juta dari Baim Wong-Paula Verhoeven.
Teman dekat dari pemilik akun Facebook kemudian bertanya melalui messanger ke Ranti. Karena messanger juga diretas, pelaku yang telah menguasai messanger membenarkan kalau Ranti memang benar-benar mendapatkan hadiah giveaway padahal bohong. “Ini kejadiannya baru tanggal 11 Maret 2023,” kata Baim Wong saat ditemui di bilangan Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Selasa (21/3).
Sejumlah teman Ranti yang menjalin komunikasi via messanger semakin percaya kalau Baim Wong memang benar memberikan giveaway. Penipu kemudian mengarahkan teman-teman Ranti untuk melakukan transfer sejumlah uang dengan alasan validasi data, pencairan dana, dan sejenisnya.
Komunikasi melalui messanger lancar dengan Ranti yang ternyata bukan dirinya, sejumlah temannya kemudian mentransfer sejumlah uang yang diminta karena merasa telah beruntung mendapatkan hadiah. Ada satu orang sudah mentransfer uang hingga 4,5 juta.
Baim Wong marah dan emosi atas kejadiaan ini. Amarahnya memuncak lantaran orang-orang yang menjadi korban penipuan selalu orang kelas menengah ke bawah dimana kehidupan mereka pas-pasan.Hatinya sedih mendengar cerita itu dari korban. “Saya sudah mengalami ini sejak tahun 2020 dan sampai sekarang nggak kelar-kelar,” keluhnya.
Baim Wong menegaskan akan ikut mendampingi korban apabila mau membuat laporan polisi.Sesibuk apa pun dia akan tetap berusaha untuk menemani. Baim merasa kejadian ini tidak boleh dibiarkan begitu saja. “Siapa pun kalian yang mengalami kasus serupa, datang ke saya. Saya akan temani, ayo ke polisi. Saya nggak akan pernah capek,” kata Baim Wong. (*)
Editor : Dinarsa Kurniawan
Reporter : Abdul Rahman
Credit: Source link