Laman electrek.co pada Senin (1/5) melaporkan meski cuitan Tesla di Twitter menyebut Model Y AWD adalah SUV elektrik paling efisien yang pernah dibuat, namun berdasarkan EPA rating justru menyatakan Model Y Rear Wheel Drive (RWD) Tesla sebenarnya jauh lebih efisien daripada Model Y AWD.
Baca juga: Tesla investasi Rp54 triliun produksi truk semi dan baterai di Nevada
Meskipun demikian, tidak ada keraguan bahwa Model Y adalah SUV paling efisien yang pernah diuji oleh EPA.
Sejumlah kalangan mencoba membantah fakta bahwa Model Y adalah sebuah SUV, meskipun dapat dikonfigurasi sebagai 7-seater dan memiliki ruang kargo lebih banyak ketimbang SUV berbahan bakar gas pada umumnya.
Menariknya, Tesla bahkan mungkin mendapatkan Model Y yang lebih efisien dengan Model Y Standard Range RWD baru yang diluncurkan di Kanada baru-baru ini.
Dengan paket baterai yang lebih kecil, versi baru bisa lebih efisien daripada trim RWD lainnya, tetapi belum dikonfirmasi karena dikabarkan akan menggunakan sel baterai LFP yang lebih berat.
Oleh karena itu, perlu waktu untuk menunggu hingga angka resmi keluar.
Baca juga: Tesla mulai bangun unit energi baru di Shanghai
Baca juga: Tesla bangun pabrik baterai di Shanghai
Baca juga: Dilema Tesla dalam pengembangan baterai berbasis besi
Pewarta: Adimas Raditya Fahky P
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023
Credit: Source link