GIANYAR, BALIPOST.com – Dalam kunjungan kerja di Bali Selasa (31/10), Setelah mengunjungi SMKN 3 Sukawati, rombongan Presiden Jokowi singgah di Pasar Bulan yang berlokasi di Jalan SMKI Sukawati, Desa Batubulan. Presiden tiba di Pasar Bulan sekitar pukul 11.15 WITA langsung bertemu pedagang dan menyerahkan bantuan dana penguatan modal dari Presiden.
Kepala Pasar Bulan, Cokorda Gde Yudhiyana ketika diminta konfirmasinya mengatakan sangat bangga bisa menyambut Presiden RI di Desa Batubulan. Di Pasar Bulan berkeliling meninjau pedagang pasar dan menyerahkan bantuan sembako dan bantuan dana penguatan modal untuk UMKM khususnya pedagang.
Cokorda Gde menjelaskan Pasar Bulan ini merupakan milik Puri Agung Batubulan dengan luas 60 are. Pasar bulan memiliki 176 pedagang.
Dipaparkannya, pedagang memasarkan kebutuhan sembako, busana dan lainnya.
Sebagai pasar tradisional, Pasar Bulan didirikan tahun 2003. Pasar yang sudah 20 tahun berdiri buka pukul 04.00 hingga 10.00 WITA.
Diakuinya, para pedagang merasakan Imbas pandemi COVID-19. Banyak pedagang merasakan penurunan penjualan akibat penurunan daya beli masyarakat.
Ia menuturkan kedatangan Presiden RI ke Pasar Bulan bisa meningkatkan semangat pedagang untuk berjualan. “Kami menyampaikan terima kasih kepada bapak presiden atas bantuan sembako dan bantuan penguatan modal untuk para pedagang,” ucapnya. (Wirnaya/balipost)
Credit: Source link