Jakarta (ANTARA) – Maserati Quattroporte berbasis listrik (BEV) yang sebelumnya dijadwalkan untuk meluncur pada 2024 sebagai pengganti yang lebih kecil dan lebih mewah untuk model Maserati V8 dan saudaranya Maserati Ghibli, ditunda untuk waktu yang belum ditentukan.
Setelah beberapa kali mengalami kemunduran, Maserati saat ini berada pada posisi yang lebih baik berkat berbagai model baru termasuk Grecale dan MC20, serta GranTurismo yang didesain ulang.
Terlepas dari sedikit kabar baik itu, masalah terus mengganggu produsen mobil ini. Laman Carscoops, Jumat (29/12) waktu setempat melaporkan, para pemasok telah diberitahu pada akhir November bahwa proyek tersebut “ditangguhkan” dan mereka harus menghentikan pengembangan yang berkaitan dengan proyek tersebut. Publikasi itu kemudian menyiratkan bahwa produksi akan dimulai tahun depan dengan pengiriman yang ditetapkan pada tahun 2025.
Baca juga: Maserati Quattroporte generasi enam hadir
Hal itu tampaknya tidak mungkin terjadi, mengingat adanya pembekuan tersebut. Namun, Maserati dilaporkan mencoba meyakinkan para pemasok dengan mengatakan bahwa produsen mobil eksotis Italia itu di masa depan akan dikembangkan dan diproduksi 100 persen di Italia, juga akan mengadopsi motor listrik.
Tidak sepenuhnya jelas mengapa model Quattroporte Folgore dibekukan, namun laporan mengatakan bahwa diskusi sedang berlangsung tentang reposisi merek-merek kelas atas, dengan tujuan untuk menghindari tumpang tindih antara Alfa Romeo dan Maserati.
Jika memang demikian, produsen mobil bisa saja memutuskan untuk menghentikan sementara waktu untuk memastikan ada pemisahan yang cukup antara versi listrik Quattroporte dan Giulia. Model yang terakhir dijadwalkan tiba pada tahun 2025 atau 2026, dengan tenaga sekitar 986 hp (736 kW / 1.000 PS) dengan nama Quadrifoglio.
Itu mungkin bukan satu-satunya masalah karena pemasok Italia dilaporkan telah dikirimi email yang meminta mereka untuk memangkas biaya suku cadang sebesar enam persen. Permintaan tersebut tidak berjalan dengan baik dan muncul setelah permintaan serupa untuk pemotongan 5-6 persen setahun yang lalu.
Baca juga: Maserati Ghibli dan Quattroporte Trofeo debut bulan depan
Baca juga: Maserati kenalkan Quattroporte diesel di India
Baca juga: Beli mobil mewah Maserati kini makin mudah
Pewarta: Pamela Sakina
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023
Credit: Source link