IPEX 2020 Diadakan Lewat Online – KRJOGJA

IPEX 2020 Diadakan Lewat Online – KRJOGJA

JAKARTA, KRJOGJA.com – Pandemi Covid-19 tidak menjadi hambatan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. untuk menggelar hajatan rutinnya, yaitu Indonesia Property Expo atau IPEX. Yang membuat berbeda pada IPEX kali ini adalah pameran ini dikemas dalam platform digital berkonsep virtual 4D. Artinya, IPEX tidak dilakukan di ruang pamer, namun pengunjung cukup berselancar di website khusus IPEX yaitu ipex.btnproperti.co.id.

“Menjadi tantangan bagi Bank BTN untuk tetap menghadirkan pameran properti berkualitas di masa pandemic ini, namun  hal ini justru mendorong inovasi dan memberikan pengalaman yang berbeda bagi para pengunjung IPEX karena cukup di rumah saja mereka dapat hadir di IPEX dan berkeliling meninjau properti yang dipamerkan para pengembang dalam live show, dan menjadi peserta dalam acara talkshow via zoom atau channel youtube yang disediakan,” kata Direktur Utama Bank BTN, Pahala Nugraha Mansury di Jakarta, Sabtu (22/8).

IPEX Virtual 4D ini didukung  oleh lebih dari 200 Pengembang  perumahan baik non subsidi maupun subsidi, yang menawarkan lebih dari 500 proyek perumahan, baik rumah tapak maupun apartemen di wilayah Jabodetabek dan sejumlah provinsi di Indonesia diantaranya Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat.

Credit: Source link

Related Articles