Potensi UMKM Ekspor Tinggi di DIY-Jateng, Digital Marketing Jadi Solusi – KRJOGJA

Potensi UMKM Ekspor Tinggi di DIY-Jateng, Digital Marketing Jadi Solusi – KRJOGJA

YOGYA, KRJOGJA.com – Ekspor di awal Pandemi Covid-19 sempat macet. Namun dengan tetap semangat tanpa sambat (mengeluh), justru pandemi Covid-19 memberikan pelajaran berharga untuk bangkit kembali dengan digital marketing. Bahkan pemasaran berkembang dengan potensi UMKM/UKM yang dimiliki DIY-Jawa Tengah.

“Jelang New Normal pasar dalam negeri sudah jelas, bank siap mendorong pasar ekspor, khususnya membantu UMKM berstandar ekspor naik kelas menjadi eksportir yang besar,” tutur Dirut Bank Jateng Dr Supriyatno MBA kepada KRJogja.com di sela acara Forum Dialog Eksportir Bersama Bank Jateng & Kadin DIY, Minggu (23/8/2020) di Sasanti Restaurant, Jalan Palagan Tentara Pelajar, Sleman.

Supriyatno menyebutkan potensi besar ekspor dengan basis industri UMKM di Jateng DIY harus digerakkan. Karena itulah Bank Jateng menghadirkan narasumber yang kapabel, dari sisi corporate oleh CEO PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) Iwan S Lukminto, dari sisi marketplace oleh Chairman PT Yoshugi Media Group Yogyakarta Yoyok Rubiantoro dan dari sisi industri kreatif oleh Chairman PT Timboel Yogyakarta Dr Timbul Raharjo. Moderator Ketua Dewan Penasihat Kadin DIY Robby Kusumaharta, juga dihadiri Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan DIY Ir Aris Riyanta Msi.

“Kita mengundang 40 eksportir dari DIY-Jateng,” jelasnya.

Credit: Source link

Related Articles