Bangga Masker Desainnya Dipakai Lady Gaga, Ini Cerita Mety Choa

Bangga Masker Desainnya Dipakai Lady Gaga, Ini Cerita Mety Choa

JawaPos.com – Satu lagi karya desainer Tanah Air dipakai mega bintang internasional sekelas Lady Gaga. Saat merayakan lima kemenangannya di acara musik MTV Video Music Awards 2020, Gaga mengenakan masker keluaran Maison Met karya desainer Mety Choa. Masker dari desainer yang sama juga dikenakan Gaga saat ia menghadiri MTV Tricon Award.

Masker wajah berbahan metalik mesh itu membuat Gaga menjadi pusat perhatian. Metallic Mesh menjadi bahan pilihan Mety Choa selaku Creative Director Maison Met karena memiliki karakter unik yang cocok dengan karakter Lady Gaga. Unsur dekoratif payet kilap bahan ini mengangkat kesan elegan yang menjadi DNA rancangan Maison Met. Selain itu kualitas bahan prima, nyaman dipakai dan mudah dibersihkan menjadikannya pantas menjadi pelengkap busana koleksi Lady Gaga.

Bagaimana sebetulnya sampai Gaga bisa mengenakan karya Mety Choa?

“Kebetulan kan memang saya mendapat kesempatan membuat masker untuk Lady Gaga. Kami ada agensi di Hong Kong The Clique berbasis di Hong Kong. Jalin banyak kerja sama, dan saya custom desain untuk Lady Gaga,” tuturnya kepada JawaPos.com, Selasa (1/9).

Masker Maison Met karya desainer Mety Choa. (Dok. Maison Met)

Menurutnya, masker tersebut sangat cocok dengan karakter Gaga yang glamor, edgy, dan modern. Sehingga di masa pandemi, memakai masker selaim wajib sebagai fungsional tetapi juga bisa cantik dari sisi estetika.

“Jadi memang nyaman dipakai karena di dalamnya bisa dilapisi lagi ada kantong di antaranya. Mudah dibersihkan dan nyaman untuk bernapas,” katanya.

Proses pembuatannya meski ukurannya kecil, ternyata membutuhkan waktu hingga 3 hari. Sebab dirinya membuatnya dengan detail secara handmade. “Saya menyesuaikan karakter Lady Gaga agar lebih funky dan eksentrik.

“Semoga karya kolaborasi Masker Maison Met X Lady Gaga dapat menjadi bukti bagi kita semua untuk tidak mudah berputus asa dan terus berkarya di tengah situasi yang memprihatinkan seperti saat pandemi ini,” ujar Mety Choa.

Editor : Banu Adikara

Reporter : Marieska Harya Virdhani


Credit: Source link

Related Articles