Presiden Direktur Cleveland CycleWerks Indonesia, Hendra Setiawan mengungkapkan bahwa sejak diperkenalkan pada akhir tahun 2019 lalu, kami bersyukur mendapatkan antusiasme yang hangat dari masyarakat Indonesia khususnya penggemar roda dua.
Baca juga: Kustomfest umumkan 10 finalis kompetisi Cleveland
“Melalui hadirnya warna baru di 2021 ini, kami ingin menegaskan komitmen dari PT. Sumatra Motor Indonesia untuk senantiasa melakukan penyegaran dalam menghadirkan produk Cleveland Cyclewerks. Dengan adanya warna baru Canyon dan Sahara, harapan kami penggemar varian Ace 400 akan memiliki lebih banyak pilihan warna sesuai keinginan masing masing,” kata Hendra Setiawan dalam keterangan resminya, Rabu.
Peluncuran New Shade 2021 Canyon dan Sahara dihadirkan pada Cleveland Cyclewetks Ace 400 tipe Scrambler yang dihadirkan untuk para penggemar roda dua yang ingin menunjukkan sisi petualanganya dan tampil penuh percaya diri.
Selain itu, warna-warna pendahulunya yaitu Grey Gloss, Black Gloss, Red Gloss, Orange Gloss, Black Matte dan Grey Matte tetap dihadirkan untuk menjadi pilihan para pengendara yang ingin tampil elegan dan dinamis.
Dalam hal ini, Cleveland Cyclewerks memiliki alasan tersendiri untuk memberikan pilihan warna baru bagi Cleveland Cyclewerks Ace 400 Scrambler. Motor ini menghadirkan desain yang dapat mengangkat sensasi berpetualang dengan kenyamanan berkendara yang memang ingin ditonjolkan pada tahun 2021.
Desain dari motor ini juga diklaim dapat melintasi jalan yang beragam, baik di aspal maupun di medan menantang dengan gaya berkendara yang lebih nyaman, terutama saat berboncengan. Pemilihan itu membuat Cleveland Cyclewerks dengan bangga meluncurkan Ace 400 New Shade 2021.
Cleveland Cyclewerks Ace 400 Scrambler hadir dengan kapasitas mesin 400cc silinder tunggal berpendingin (air-cooled), Double Exhaust serta dilengkapi fitur Double Disk Brake (dengan ABS System) untuk pengendalian di berbagai medan.
Selain itu motor ini juga dilengkapi dengan Upside Down Suspension untuk menambah kenyamanan pada saat berkendara, teknologi injeksi yang diatur dengan Delphi EFI Control System, serta Lampu Bulat LED Headlight untuk penerangan mumpuni serta hemat energi, Cleveland Cyclewerks Indonesia optimis warna baru 2021 ini sesuai dengan espektasi penggemar roda dua.
Baca juga: Cleveland CycleWerks punya diler baru di Ambon
Baca juga: Cleveland Cyclewerks hadirkan Ace 400, rayakan ulang tahun ketiga
Pewarta: KR-CHA
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021
Credit: Source link