Intip Manfaat Campuran Ekstrak Daun Kelor untuk Kulit Lebih Sehat

Intip Manfaat Campuran Ekstrak Daun Kelor untuk Kulit Lebih Sehat

JawaPos.com – Daun kelor atau Moringa memang dikenal sebagai salah satu bahan alami yang baik untuk merawat kulit. Daun kelor dipercaya mengandung berbagai macam protein, vitamin, dan mineral sehingga membuat kulit lebih sehat.

Seperti diungkapkan, EO Evershine, Mery. Dikatakan Mery, daun kelor sendiri berfungsi sebagai antioksidan dan memberi nutrisi pada kulit. Biasanya, digunakan sebagai bahan campuran gel pelembap, masker atau serum.

“Kelor itu memenuhi kebutuhan kulit kita. Alam menuntun kita menjadi cantik, kuat dan percaya diri karena diri kita sangat berharga,” ujar Mery beberapa waktu lalu.

Baca Juga: 5 Manfaat Konsumsi Daun Kelor Tiap Hari Termasuk untuk Diabetes

Untuk produk Evershine sendiri yakni, Moringa Soothing Gel, daun kelor dicampurkan dengan kandungan alami lainnya. Seperti kunyit, jamur putih, dan lidah buaya. Tentunya campuran bahan alami lainnya dengan daun kelor bisa memberikan hasil yang lebih maksimal pada kulit.

Kunyit sendiri, ungkap Mery, diketahui bekerja sebagai anti-infamasi dan mencerahkan kulit. Jamur putih pun bermanfaat sebagai probiotik dan menguatkan skin barrier. Sedangkan Lidah Buaya yang akan berfungsi untuk menenangkan dan melembabkan kulit.

Editor : Nurul Adriyana Salbiah


Credit: Source link

Related Articles