JawaPos.com – Make-up sudah menjadi tren dan imej yang melekat pada boyband K-Pop. Hal itu untuk menunjukkan identitas budaya bagi mereka di depan publik dan di atas panggung. Salah satunya boyband Stray Kids.
Sepanjang evolusinya sebagai seniman, Stray Kids telah menyadari fashion dan make-up bebas bagi siapa saja. Maka itulah mengapa make-up menjadi kebiasaan hidup sehari-hari bagi mereka.
Mereka siap bereksperimen dengan warna rambut, make-up, glitter hingga gaya busana. Stray Kids seringkali menjadi duta label kosmetik di Korea.
Hari ini, Senin (6/9), Stray Kids juga terpilih menjadi model label kosmetik asal Korea Selatan, NACIFIC. Label tersebut merupakan brand global yang berbasis di Seoul, dikenal sebagai produk skincare yang mengusung bahan-bahan alami.
Mereka menjadi model dari mulai Fresh Herb Origin Serum dan lainnya. Stray Kids mendukung kosmetik dengan bahan alami.
Stray Kids merupakan grup K-Pop Idol yang telah dipilih sebagai model kosmetik dan diharapkan memberikan energi yang cerah di berbagai negara. Boyband ini dianggap mengusung kecantikan alami.
Editor : Nurul Adriyana Salbiah
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Credit: Source link