JawaPos.com – Geliat ekonomi berbasis digital di Indonesia akan terus menanjak. Pada 2030 nanti pendapatan domestik bruto (PDB) sektor digital Indonesia bakal tumbuh 55 persen, meningkat jadi USD 28 miliar atau sekitar Rp 418 triliun.
Proyeksi pertumbuhan PDB digital Indonesia itu disampaikan Managing Director SAP Indonesia Andreas Diantoro. Dalam keterangannya Jumat (8/7) dia menjelaskan dalam 25 tahun terakhir, teknologi jadi pendorong utama pertumbuhan PDB Indonesia. Dalam dua tahun terakhir, sektor teknologi di Indonesia melayani populasi 273 juta jiwa penduduk dan 65 juta pelaku UMKM.
Diproyeksikan pada 2030 nanti PDB ekonomi digital Indonesia naik 55 persen. PDB ekonomi digital Indonesia pada 2030 nanti diperkirakan mencapai USD 28 miliar atau sekitar Rp 418 triliun lebih.
Dengan peningkatan itu, PDB digital Indonesia bakal mengalahkan PDB digital ASEAN. Andreas menjelaskan mereka memiliki target untuk mengubah sumber daya yang dimiliki Indonesia.
“Indonesia tengah bertumbuh menjadi negara dengan ekonomi terbesar keempat dunia pada 2050,” katanya dalam rangka peringatan 25 tahun SAP mendukung transformasi digital di Indonesia.
Dia menjelaskan upaya Indonesia Indonesia menjadi negara dengan ekonomi terbesar keempat itu bakal menghadapi banyak tantangan. Diantaranya transformasi digital industri di Indonesia. Untuk mendukung kebutuhan transformasi digital itu, diantaranya membutuhkan teknologi cloud dengan performa tinggi.
Editor : Estu Suryowati
Reporter : Hilmi Setiawan
Credit: Source link