JawaPos.com – Dukungan menggenjot regenerasi di sektor pertanian terus mengalir. Kali ini, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) bekerja sama dengan Kementerian Pertanian (Kementan) untuk mendukung petani milenial.
Direktur Konsumer Ritel & Usaha Syariah Bank Jatim Arief Wicaksono mengatakan, penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) yang dilakukan bersama Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian bertujuan memberikan akses permodalan. Melalui program Petani Milenial Akses KUR (TANI AKUR), petani di Jatim bakal mendapatkan akses pembiayaan yang lebih mudah.
“Dengan hal ini, petani milenial dapat menunjang kebutuhan operasionalnya. Atau, berupaya untuk meningkatkan produktivitas agrobisnis mereka,” ujarnya Selasa (30/8).
Layanan yang diberikan perseroan tidak terbatas dalam kemudahan akses fasilitas permodalan. Bank Jatim juga akan melakukan pendampingan dan pembinaan terkait kredit yang telah diberikan.
Dengan begitu, ada pertumbuhan wirausaha muda pertanian dan pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah dalam bidang pertanian.
Credit: Source link