Parade Film Jenglot Ikut Berduka Atas Meninggalnya Lord Rangga

Parade Film Jenglot Ikut Berduka Atas Meninggalnya Lord Rangga

JawaPos.com – Meninggalnya Edi Raharjo alias Lord Rangga ‘Sunda Empire’ menyisakan duka bagi banyak orang. Alhasil, sosoknya pun menjadi bahan pembicaraan di media sosial dan trending di Twitter pada hari ini, Rabu (7/12).

Banyak yang merasa terhibur atas pernyataan-pernyataan yang disampaikan Lord Rangga semasa hidup. Karena meski terkadang omongannya ngawur terutama saat menyinggung soal kekaisaran Sunda, namun sejatinya ada pesan pesan yang bisa dipetik dari pernyataannya.

“Rest In Peace Lord Rangga. Selamat jalan, Lord! Terima kasih sudah menyadarkan kami banyak hal. Terima kasih sudah menghibur, dan terima kasih untuk banyak hal lainnya. Al-fatihah,” cuit salah satu netizen.

“RIP Lord Rangga. Salah satu orang yang menyenangkan, tidak gampang tersinggung walau dibecandain kayak gimana juga. Orang yang baik. Semoga beliau ditempatkan di tempat terbaik di sisi-Nya,” cuit yang lainnya.

Rasa kehilangan atas meninggalnya Lord Rangga juga disampaikan Parade Film Jenglot melalui unggahannya di Instagram.

‘Inalilahi wa inna ilaihi raji’uun. Semoga Lord Rangga @lordranggaofficial dimuliakan di sisi Allah SWT dan yang ditinggalkan senantiasa dalam ketabahan dan kesehatan,” doa Parade Film Jenglot sambari mengunggah foto Lord Rangga mengenakan setelan jas lengkap dengan baret warna merah di kepalanya.

Parade Film Jenglot turut merasakan kehilangan sosok Lord Rangga. Pasalnya, almarhum sempat menjadi bagian dari ‘keluarga’ setelah bermain di salah satu film garapannya.

“Lord Rangga turut membintangi salah satu film Omnibus kami yakni Juragan Jenglot Dari Rawa Belorong. Kami segenap anggota tim Parade Film Jenglot 2022 turut berbela sungkawa,” tandasnya.

Diketahui, mantan petinggi Sunda Empire Edi Raharjo atau lebih dikenal dengan sapaan Lord Rangga Sasana meninggal dunia tadi pagi. Dia menghembuskan napas terakhir pukul 05.39 di RS Mutiara Bunda, Brebes, Jawa Tengah.

Lord Rangga meninggal di usia 55 tahun setelah sempat berjuang melawan penyakit paru dan kencing manis. Jenazahnya dimakamkan di TPU Grinting, Brebes, Jawa Tengah.

Editor : Nurul Adriyana Salbiah

Reporter : Abdul Rahman


Credit: Source link

Related Articles