JAKARTA, BALIPOST.com – Nama calon Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) sudah dikantongi Presiden Joko Widodo. Ketua Umum Partai Golkar yang juga Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan hal itu. Pihaknya telah menyerahkan nama-nama kader partainya yang diajukan sebagai calon Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
“Sudah ada di kantongya beliau (Presiden Jokowi),” kata Airlangga di lingkungan istana kepresidenan Jakarta, dikutip dari kantor berita Antara, Jumat (24/3).
Pada 20 Maret 2023 lalu, Presiden Jokowi menyebut ingin agar sosok muda menjadi Menpora untuk menggantikan Zainudin Amali. “Yang muda, perempuan, nama sudah diserahkan,” ungkap Airlangga.
Namun Airlangga tidak menyebut secara detail nama-nama yang ia serahkan kepada Presiden Jokowi. “Ada laki-laki, ada perempuan,” tambah Airlangga singkat.
Ia pun menyerahkan kepada Presiden Jokowi sepenuhnya untuk memilih dari nama-nama yang telah diserahkan tersebut. “Terserah Bapak Presiden,” kata Airlangga.
Sebelumnya, Zainudin Amali menyatakan secara resmi bahwa ia sudah tak lagi menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) setelah surat pengunduran dirinya resmi diterima Presiden RI Joko Widodo.
Zainudin Amali mengundurkan diri karena ingin fokus mengurus PSSI mengingat pada Kongres Luar Biasa PSSI bulan lalu (16/2) dia terpilih sebagai Wakil Ketua Umum I PSSI.
Presiden Jokowi lalu menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menpora.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus mengatakan partainya menyodorkan tiga nama kadernya untuk diusulkan menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), menggantikan Zainuddin Amali. “Kira-kira Pak Airlangga (Ketua Umum Partai Golkar) menyetor tiga nama. Mungkin tiga dipilih Presiden mau yang mana,” kata Lodewijk. (Kmb/Balipost)
Credit: Source link