JAKARTA, KRJOGJA.com – Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendorong semua pihak memandang dan mempresepsikan sawit Indonesia berdasarkan bukti ilmiah atau scientific evidence. Hal tersebut guna menangkal maraknya kampanye negatif yang menghantam pasar salah satu komoditas andalan Indonesia tersebut.
Hal itu disampaikan Airlangga saat menjadi keynote speaker dalam Webinar Peran dan Strategi Komunitas Sawit dalam Mendukung Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional, hari ini.
Menurut Airlangga, salah satu usaha agar pasar minyak sawit Indonesia bisa lebih luas di dunia adalah, dengan Sertifikasi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia atau Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO).
“ISPO juga menegaskan komitmen Indonesia dalam penurunan deforestasi dan emisi gas rumah kaca dari sektor kelapa sawit,” ungkap Airlangga, dikutip dari keterangannya kepada media.
Credit: Source link