Alsintan Percepat Program Food Estate di Wonosobo dan Temanggung

JawaPos.com  – Perkembangan Food Estate di Kabupaten Wonosobo dan Temanggung, Jawa Tengan dipastikan berjalan baik dengan dukungan alat mesin pertanian (alsintan). Sebagaimana diketahui, Kementerian Pertanian (Kementan) saat ini tengah memproyeksikan Kabupaten Wonosobo dan Temanggung sebagai pilot project program Food Estate.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mendorong Kabupaten Wonosobo dan Temanggung mampu menjadi pelopor keberhasilan program Food Estate berbasis hortikultura. Sehingga, rencana ke depan dua kabupaten yaitu Temanggung dan Wonosobo tersebut mampu menggerakkan roda perekonomian lokal maupun nasional.

“Namanya Food Estate itu programnya harus jelas, terkonsepsi dan mampu mengelompokkan petani ke dalam korporasi, sehingga skala ekonominya bisa di atur,” ujar Mentan SYL.

Sebagai pihak yang mengomandani Food Estate, Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) mengerahkan seluruh kemampuan agar program Food Estate di dua wilayah tersebut berlangsung sukses. Salah satunya melalui penggunaan alsintan. Direktur Jenderal PSP Kementan, Ali Jamil menambahkan, alsintan akan mempercepat proses budidaya pertanian di areal lahan Food Estate.

“Dengan alsintan, pengolahan lahan akan menjadi semakin cepat dan menghemat waktu, di samping dapat memudahkan petani dalam mengolah lahan Food Estate ini,” ujar Ali.

Menurut Ali, alsintan memang mampu menghemat waktu bagi petani dalam mengolah lahan pertaniannya.

Editor : Mohamad Nur Asikin


Credit: Source link