Aksi Tolak Anies Baswedan maju ke Pilpres
Jakarta – Ratusan aktivis yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Jakarta (AMPJ) menggelar aksi penolakan terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju sebagai capres pada Pilpres 2019.
Koodinator aksi AMPJ, Anggi menyebut, alasan penolakan terhadap Anies karena dianggap belum berhasil menghadirkan perubahan yang signifikan, apalagi merealisasikan harapan warga DKI Jakarta.
“Kami minta Anies fokus sebagai Gubernur DKI Jakarta untuk menyelesaikan janji-janji politiknya dalam mewujudkan kesejahteraan warga DKI Jakarta sampai masa tugasnya selesai,” tegas Anggi, saat berorasu di depan Gedung Balaikota DKI Jakarta, Kamis (26/7/2018).
Selain mengingatkan untuk tidak maju pada Pilpres 2019, AMPJ juga menuntut serta menagih Anies untuk segera merealisasikan janji-janji politiknya saat kampanye Pilgub 2017.
“Meminta Anies Baswedan untuk fokus mengurus DKI Jakarta dan jangan berambisi mencalonkan diri pada Pilpres 2019,” tegasnya.
TAGS : Pilpres 2019 Anies Baswedan DKI Jakarta
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/38400/Anies-Baswedan-jangan-Khianati-Warga-Jakarta/