Belum Pernah Tertipu, Happy Asmara Punya Tips Belanja Online

Belum Pernah Tertipu, Happy Asmara Punya Tips Belanja Online

JawaPos.com – Happy Asmara termasuk publik figur yang terbiasa membeli sejumlah barang kebutuhan melalui online. Menariknya, penyanyi kelahiran Kediri, Jawa Timur itu belum pernah tertipu saat membeli barang meskipun dia tidak tahu secara pasti identitas penjualnya.

Ada sejumlah hal yang diperhatikan Happy Asmara sebelum memutuskan untuk membeli suatu barang via online. Misalnya, dia melihat review dari orang-orang dan seperti apa komentar mereka. Dia hanya akan membeli barang dari toko online yang mendapatkan review positif.

Selain itu, pelantun Tak Ikhlasno juga melihat rating tokoh online ketika memutuskan akan membeli suatu barang. Happy Asmara baru mau membeli barang jika tokonya yang sudah memiliki bintang atau rating yang bagus.

“Aku lebih ke kebutuhan nyanyi ya. Karena aku oerlu perlengkapan kayak bulu mata, skincare, biasanya aku beli online,” tutur Happy Asmara saat ditemui di Jakarta, Kamis (20/10).

Saat berbelanja via online, sejumlah orang terkadang melihat barang dari sisi bentuk yang indah, menarik, atau sejenisnya. Happy Asmara juga pernah mengalami hal demikian. Namun menurutnya, dalam membeli barang patokan utamanya seharusnya karena kita memang membutuhkan barang tersebut.

“Belilah barang yang kalian butuhkan, bukan yang kalian inginkan. Kita harus pintar mengatur uang,” paparnya.

Selain membeli barang untuk keperluan menyanyi, Happy Asmara juga kerap penasaran soal makanan.Jika ada teman membeli makanan belum pernah dicobanya, biasanya perempuan 23 tahun itu tidak tahan dan langsung memutuskan untuk membeli.

“Kalau ada teman beli makanan aneh aneh, ini enak gak sih? Cobain gitu. Kan makanan kadang ada tantangannya ya kayak pedas banget atau telur balut apa gitu,” tandasnya.

Editor : Nurul Adriyana Salbiah

Reporter : Abdul Rahman


Credit: Source link

Related Articles