“Pada BMW Group Pavilion pengunjung akan menemukan berbagai kendaraan dari BMW, seperti THE NEW 5, rangkaian kendaraan mewah andalan BMW yaitu THE 7 dan X7, model terbaru dari BMW X-CREW, dan bahkan BMW M Town yang tampilkan kendaraan performa tinggi dari BMW M,” ungkap President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan di IIMS Hybrid 2021, JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusaat, Kamis.
“Semua ini diperkuat dengan tampilan eksklusif dari program global BMW Individual kami dalam bentuk kemunculan BMW 840i Gran Coupé Golden Thunder Edition. Satu-satunya unit yang tersedia untuk pasar Indonesia, kendaraan ini dipamerkan secara eksklusif di BMW Pavilion pada IIMS 2021,” tambah Ramesh.
Baca juga: Menperin optimistis industri otomotif pacu pemulihan ekonomi nasional
Baca juga: Presiden Jokowi resmi buka gelaran IIMS Hybrid 2021
Dalam hal ini, BMW 840i Gran Coupé Golden Thunder Edition hadir dengan balutan yang sangat mewah dengan desain dan kualitas yang tidak perlu dirahgukan lagi. Aksen desain khusus dalam warna emas dikombinasikan dengan fitur paling tinggi dari BMW Individual – pada eksterior dan interior – menjamin perpaduan yang tak tertandingi antara karakter sporty dan mewah.
Sedangkan untuk memperkuat cita rasa yang sport, BMW Group menghadirkan paket BMW M Sport sebagai fitur standar dari mobil yang hanya ada satu di Indoensia. Mobil ini juga memiliki khas dan karakter custom-built yang terasa berkat hadirnya fitur desain dari sisi eksterior dan interior yang sangat eksklusif.
Finishing bodi dalam warna Frozen Black metallic dan aksentuasi matt Gold yang dipilih dengan cermat menggarisbawahi keatletisan sports car mewah ini. Tampilan gelap diperkuat oleh BMW Individual High Gloss Shadow Line dengan fitur tambahan dan kaliper rem berwarna hitam untuk sistem BMW M Sport Brake.
Mobil ini menghadirkan garis aksentuasi emas yang membentang dari apron depan ke side skirts hingga apron belakang. Fitur lain yang berwarna emas adalah exterior mirror caps, BMW M rear spoiler, dan velg aloy ringan 20 inch M double-spoke finished in gold.
Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur Finisher trim jendela BMW Individual High Gloss Shadow Line, Paket BMW M Carbon Exterior (yang biasanya hanya tersedia untuk BMW M8), Tutup spion eksterior dan spoiler belakang BMW M yang dilapisi emas, Velg aloi ringan BMW M double-spoke 20 inci berwarna emas.
Selain itu, mobil ini juga memiliki Cat metalik BMW Individual Frozen Black dengan aksen Matt Gold, Pelapis leather BMW Individual Merino berwarna Hitam.
Pelapis trim interior BMW Individual Aluminium Mesh Effect Gold, Emblem Thunder Edition di sandaran kepala kursi dan konsol tengah, Rem BMW M Sport dengan kaliper rem Hitam.
Baca juga: Netflix kerja sama dengan Sony hingga BMW luncurkan The New 5
Baca juga: BMW resmi luncurkan The New 5 di Indonesia
Pewarta: KR-CHA
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021
Credit: Source link