JawaPos.com – Hubungan kerja sama antara Indonesia dengan Bosnia-Herzegovina sudah terjalin selama 30 tahun. Kedua negara sama-sama memiliki keragaman agama.
Bahkan sama-sama memiliki jumlah umat beragama Islam yang besar. Bosnia-Herzegovina tertarik belajar moderasi beragama ke Indonesia.
Keinginan tersebut disampaikan Menlu Bosnia-Herzegovina Bisera Turkovic saat diterima Wakil Presiden Ma’ruf Amin di Jakarta (13/6). Pada kesempatan itu Ma’ruf dan Menlu Bisera berbincang soal keragaman agama di kedua negara.
Bisera menjelaskan 50 persen penduduk Bosnia-Herzegovina memeluk Islam. Kemudian 30 persen Ortodoks, lalu 17 persen Katolik Roma.
“Melihat tingkat keberagaman dan kerukunan di Indonesia yang cukup baik, kami tertarik untuk belajar dari negara Indonesia,” kata Menlu Bisera.
Pada kesempatan itu Menlu Bisera juga mengatakan, negaranya tertarik untuk mengembangkan kerja sama dengan Indonesia di sektor industri. Menlu Bisera mengatakan, sebelum ke Jakarta, ia dan rombongan telah bertemu dengan industri Biofarma di Bandung.
Editor : Estu Suryowati
Reporter : Hilmi Setiawan
Credit: Source link