Kepolisian bermotor
Jakarta – Kendaraan bermotor dilarang melintas di sejumlah ruas jalan protokol Ibu Kota DKI Jakarta pada saat perayaan malam pergantian tahun baru 2018. Akan dilakukan rekayasa jalan terkait kebijakan Car Free Night tersebut.
Demikian disampaikan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra saat dikonfirmasi, Sabtu (30/12/2017). Car free night itu sekaligus sebagai pengganti car free day atau hari bebas kendaraan bermotor yang biasa diterapkan setiap hari Minggu di ruas jalan protokol Ibu Kota.
Adapun ruas jalan yang tak boleh dilewati kendaraan bermotor pada pukul 17.00 WIB sampai dengan pukul 02.00 WIB saat malam tahun baru yakni sepanjang Jalan Sudirman, Thamrin, Simpang Patung Kuda dan Bundaran Hotel Indonesia (HI). Sejumlah kantong parkir telah disiapkan bagi masyarakat yang ingin menyaksikan perayaan tahun baru di kawasan Bundaran HI.
“Berkaitan dengan program car free night Ditlantas Polda Metro Jaya dan Dinas Perhubungan dan para stakeholders lainya akan melakukan rekayasa atau pengalihan arus lalu lintas,” ucap Halim.
Masyarakat diimbau untuk memilih jalur alternatif yang telah ditentukan oleh pihak kepolisian. “Apabila dari titik pemberangkatan ke obyek akan menggunakan kendaraan bermotor pribadi, patuhi perintah-perintah petugas dan peraturan, perundang-undangan yang berlaku,” ujar Halim.
Berikut rekayasa lalu lintas saat car free night:
1. Arus lalu lintas dari Hayam Wuruk dialihkan ke Jalan Juanda – Pasar Baru – Jalan Gunung Sahari atau ke Lapangan Banteng – Pejambon – Jalan Ridwan Rais – Tugu Tani dan seterusnya.
2. Arus lalu lintas dari Semanggi arah Bundaran HI dialihkan ke Karet Tanah Abang – Cideng dan seterusnya.
3. Arus lalu lintas dari Merdeka Timur arah ke Merdeka Utara dialihkan ke jalan Perwira – Lapangan Banteng – Veteran Raya Harmoni – atau ke Jalan Pasar Baru – Jalan Gunung Sahari dan seterusnya.
4. Arus lalu lintas dari Tugu Tani arah Meedeka selatan diarahkan ke Jalan Ridwan Rais – Merdeka Timur – Jalan Perwira – Lapangan Banteng atau ke Jalan Budi Kemuliaan – Jalan Abdul Muis – Majapahit dan seterusnya.
TAGS : Kepolisian Tahun Baru. DKI Jakarta
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/27128/Catat-Ini-Pengalihan-Lalu-Lintas-Nanti-Malam-di-Jakarta/