JawaPos.com – Orang yang tertular Covid-19, masih terjadi penambahan. Totalnya sudah mencapai 169.195 orang dinyatakan positif tertular virus yang berasal dari Tiongkok ini.
Dalam data dari Satuan Tugas (Satgas) Covid-19, Sabtu (29/8), penambahan pasien positif tertular virus Korona di Indonesia tertinggi disumbang Provinsi DKI Jakarta sebanyak 861 orang dan sembuh 599 orang. Sementara meninggal dunia 18 orang.
Kemudian di posisi kedua adalah Provinsi Jawa Timur dengan orang yang tertular virus Korona ini sebanyak 641 orang. Sembuh 305 orang. Angka meninggal di Provinsi Jawa Timur lebih tinggi ketimbang Jakarta sebanyak 21 orang.
Selanjutnya di posisi ketiga adalah Jawa Barat dengan angka penularan virus yang bersal dari kelalawar ini sebanyak 287 orang. Sembuh 8 orang. Tidak ada angka meninggal dunia.
Posisi keempat disumbang dari Provinsi Kalimantan Timur dengan angka penularan virus Korona sebanyak 200 orang. Sembuh 42 orang. Kemudian meninggal 8 orang.
Kelima adalah Provinsi Jawa Tengah. Tercatat sebanyak 180 orang dinyatakan positif tertular Covid-19. Sebanyak 90 sembuh. Sementara meninggal dunia sebanyak 10 orang.
Adapun per hari ini, Sabtu (29/8) jumlah positif sebanyak 3.308 orang. Totalnya adalah 169.195 orang. Kemudian sembuh 1.902 orang, jumlah keselurhannya adalah 122.802 orang.
Kemudian, meninggal dunia tercatat 92 orang, jumlah keseluruhannya adalah 7.261orang. Virus Korona ini sudah menyebar ke 34 provinsi dengan 487 kabupaten dan kota.
Editor : Bintang Pradewo
Reporter : Gunawan Wibisono
Credit: Source link