Demo Bawaslu Ricuh
Jakarta, Jurnas.com – Bentrokan antara aparat kepolisian dengan aksi massa menelan sebanyak enam korban jiwa. Sebanyak enam orang yang meninggal dunia dikabarkan dari aksi massa.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, enam korban meninggal dunia itu tersebar di beberapa rumah sakit.
“Korban sejauh ini ada enam korban meninggal. Di RS Tarakan ada dua. Kemudian di Pelni, di RS Budi Kemuliaan RSCM dan di RS AL Buntoharjo,” kata Anies, di RSUD Tarakan, Rabu (22/5).
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan DKI Widyastuti menjelaskan, enam orang yang meninggal dunia tersebut, yakni satu korban di RS Pelni, dua korban di Budi Kemuliaan, satu korban di Bintoharjo, dan satu korban di RSCM.
“Jadi saat ini semua tim siaga seperti saya sampaikan kemarin ada 37 titik dilakukan di lapangan kemudian ada 10 RS rujukan tetapi semua RS siaga,” jelas Dian.
Selain itu, kata Dian, ada sekitar 200 orang lainnya yang luka-luka yang tersebar di sejumlah rumah sakit Jakarta.
“Jadi kira-kira ada sekitar 200-an orang luka-luka per jam sembilan ini dan ada sekitar enam orang yang sudah tercatat meninggal,” demikian Dian.
TAGS : Demo Bawaslu Ricuh Polisi Pemilu 2019
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/53098/Demo-Bawaslu-Ricuh-Enam-Orang-Meninggal-Dunia/