YOGYA.KRJOGJA.com – Pandemi Covid-19 telah mengubah banyak kebiasaan masyarakat di dunia, termasuk Indonesia. Hal yang paling berdampak saat ini adalah roda perekonomian di Indonesia yang harus beradaptasi untuk pembaruan di masa pandemi.
Hal tersebut juga membawa dampak kepada industri pariwisata dan industri fashion di Indonesia. Sempat dikhawatirkan terpuruk, kini roda perekonomian di Indonesia mulai kembali bangkit dan memulainya dengan pembaruan-pembaruan agar industri tersebut tetap bertahan.
Hadir dengan tagline #TakeTheLead dari produk terbarunya Infinix Zero 8, Infinix Indonesia bersama dengan Dinas Pariwisata DI Yogyakarta mengajak industri pariwisata dan fashion untuk bangkit lewat acara Infinix Virtual Culture Fashion Fest 2020. Pada event ini, para desainer ternama asal Yogyakarta menunjukkan karya terbaiknya di era New Normal.
“Suatu kebanggaan tersendiri bagi Infinix untuk bisa turut serta mendukung kembalinya industri pariwisata dan fashion di Indonesia. Membawa tagar #TakeTheLead, kami berharap, bisa menebar semangat untuk industri di Indonesia kembali berjaya, kembali untuk menjadi pelopor terutama dari industri pariwisata dan fashion yang memang menjadi ciri khas tersendiri bagi Indonesia,” Tutur Sergio Ticoalu, selaku Marketing Manager Infinix Indonesia, Sabtu (05/09/2020).
Infinix Virtual Culture Fashion Fest 2020 disiarkan secara langsung dari Tebing Breksi, Yogyakarta. Selain itu, acara ini menjadi acara Yogyakarta pertama di masa pandemi yang resmi mendapatkan izin dilakukan secara outdoor yang tentunya juga sudah dipersiapkan dengan persiapan protokol kesehatan secara maksimal.
Memilih Tebing Breksi, Yogyakarta, Dinas Pariwisata Yogyakarta menyatakan bahwa hal ini menjadi bentuk dukungan agar masyarakat bisa kembali mengunjungi tempat-tempat wisata di Yogyakarta yang juga sudah didukung dengan sistem protokol kesehatan yang ketat. Acara ini juga dimeriahkan oleh Brisia Jodi dan Imona Putry, dan tentunya fashion designer terbaik dari Lia Mustafa, Apip Syakur dan Philip Iswardhono, asal Yogyakarta.
Credit: Source link