Fernita Darwis
Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus menerima nama-nama calon menteri untuk duduk di kabinet kerja jilid II pemerintahannya.
Sejumlah partai politik pun sudah menyodorkan nama-nama kadernya untuk membantu pemerintahan Jokowi-Ma`ruf Amin. Termasuk PPP sebagai anggota Koalisi Indonesia Kerja.
Koordinator Aliansi Perkumpulan Pemuda Indonesia (APPI), H Rauf meminta Presiden Jokowi lebih hati-hati memilih calon menterinya. Menurutnya, Jokowi harus melihat jejak calon pembantunya yang ditawarkan partai politik maupun para relawan.
“Bagaimanapun juga jejak rekam itu penting dilihat. Jangan sampai ada masalah dikemudian hari setelah sang menteri sudah dilantik,” ujar Rauf kepada wartawan, Sabtu (3/7/2019).
Menurut Rauf, Jokowi juga penting menggandeng sosok pekerja keras, loyal, berintegritas dan kepabilitasnya mampuni. Kriteria semacam ini, kata Rauf, untuk meneruskan agenda-agenda yang belum selesai pada periode pertama. Rauf melihat sosok Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Fernita Darwis layak menjadi Menteri Jokowi.
“Dia (Fernita Darwis) orangnya pekerja keras. Dia mudah bergaul dan pengetahuan dan jaringannya juga luas karena sudah lama berkiprah di PPP,” pungkas Rauf.
Selain itu, Rauf menilai sosok Fernita juga cukup akrab dengan aktivis mahasiswa. Tidak hanya di Jakarta tapi juga aktivis mahasiswa di sejumlah daerah tanah air.
“Jadi kalau saya menilai sangan cocok kalau Pak Jokowi memilih Fernita sebagai menterinya,” tukasnya.
TAGS : Fernita Darwis Menteri Jokowi
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/56986/Fernita-Darwis-Dinilai-Layak-Jadi-Menteri-Jokowi/