Jakarta (ANTARA) – Pabrikan otomotif asal Amerika serikat (AS), Fisker Inc. dikabarkan akan segera meluncurkan mobil elektrifikasi terbaru mereka, yakni Fisker Ronin yang memiliki jangkauan hingga 966 km pada awal Agustus mendatang.
Arena Ev pada Minggu (30/7) waktu setempat mengabarkan bahwa dengan jangkauan 966 km yang dimiliki oleh Ronin, mobil ini akan mengalahkan kemampuan yang dimiliki oleh Lucid Air Dream Edition.
Baca juga: Tujuh produsen otomotif dirikan fasilitas pengisian daya cepat di AS
Tidak hanya itu saja, mobil listrik mewah ini juga akan menyandang predikat “Mobil sport GT konvertibel empat pintu serba listrik pertama di dunia”. Mobil ini akan menggunakan all-wheel-drive yang dapat berakselerasi dari mulai 0 sampai dengan 60 mph hanya dalam waktu sekitar dua detik.
Tidak hanya memberikan kesan pada tenaganya, mobil ini juga memberikan kesan yang mewah dan sporty yang tertera pada bagian-bagian tertentu yakni spatbor yang lebih berotot, kap mesin yang memiliki ventilasi ala mobil balap serta roda yang cukup besar untuk memberikan kesan gagah.
Meski begitu, para pecinta kendaraan sport belum bisa begitu percaya mengenai rumor yang berkembang. Kebanyakan kehebatan EV dipenuhi dengan puing-puing janji yang diingkari dan mimpi yang berlebihan.
Saat ini, Ronin bukanlah satu-satunya langkah awal Fisker dalam bermain di industri EV. Pembuat tersebut telah mengumumkan Pear, EV entry-level yang akan memasuki pasar pada tahun 2025 dengan banderol harga menarik di bawah 28.000 euro.
Baca juga: Jepang hentikan pengiriman mobil “hybrid” dan EV ke Rusia
Baca juga: Audi e-tron GT meluncur di China dengan harrga Rp2 miliaran
Baca juga: BMW akan luncurkan mobil baru tahun ini, termasuk EV
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023
Credit: Source link