Ilustrasi Gempa Bumi
Port Au Prince – Gempa berkekuatan 5,9 skala richter yang melanda Haiti pada Sabtu akhir pekan lalu menewaskan 15 orang, melukai 300 korban, dan menghancurkan 40 rumah.
Demikian keterangan Kepala Badan Perlindungan Sipil Negara Karibia Jerry Chandler pada hari Selasa (9/10) dilansir dari Reuters.
Berbicara kepada awak media, Chandler melaporkan bencana alam tersebut berada relatif dangkal, yang 5,9 SR yang melanda utara negara miskin itu pada Sabtu malam.
Gempa itu juga menyebabkan kepanikan meluas di utara, yang merupakan salah satu titik yang paling kuat mengguncang Haiti sejak gempa berkekuatan 7,0 SR pada 2010 silam.
Baca juga :
“Saat itu gempa menewaskan puluhan ribu orang,” tulis Reuters.
Gempa susulan berkekuatan 5,2 pada Minggu sore membuat orang bergegas ke jalan di Port-de-Paix, kota pantai yang diguncang gempa sehari sebelumnya.
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/41983/Gempa-59-Skala-Richter-di-Haiti-Tewaskan-15-Orang/