Dilansir The Verge, Minggu, Bolt yang diperbarui dan Bolt Electric Utility Vehicle (EUV) yang lebih besar pertama kali diumumkan di “EV Day” awal tahun ini dan diharapkan memasuki produksi pada musim panas 2021.
Pandangan sekilas itu menunjukkan siluet Bolt yang diperbarui, yang kemudian berubah menjadi Bolt EUV.
Baca juga: Michelin kembangkan ban tanpa udara, bakal diuji Chevrolet Bolt
Baca juga: Produksi terus tertunda, calon pembeli Tesla pindah ke Chevrolet
Bolt yang diperbarui akan menampilkan tampilan yang lebih sporty, kursi baru, cruise control adaptif, dan beberapa perubahan kecil lainnya. Sementara ini, GM meningkatkan jangkauan Bolt pada versi tahun lalu ini, dari 238 mil menjadi 259 mil.
Bolt EUV akan memiliki wheelbase yang lebih panjang daripada Bolt biasa dan diharapkan mampu menarik pelanggan yang mencari tampilan yang lebih mirip SUV daripada hatchback.
Menurut tampilan sekilasnya, EUV terlihat lebih panjang dari Bolt biasa, tetapi tidak lebih tinggi.
Baik Bolt EV dan Bolt EUV akan tetap berada di platform BEV2 GM, yang berbeda dari paket baterai “Ultium” baru yang diumumkan selama EV Day produsen mobil AS itu.
Cadillac Lyriq dan truk pickup elektrik GMC Hummer yang baru-baru ini diluncurkan akan menjadi kendaraan pertama yang dibangun dengan arsitektur listrik baru ini.
Dengan demikian, Bolt EV dan EUV diharapkan mulai diproduksi pada akhir tahun 2020 tetapi ditunda hingga tahun depan karena pandemi virus corona.
GM juga mengonfirmasi bahwa Bolt and Bolt EUV akan menjadi kendaraan pertama di luar jajaran Cadillac yang menampilkan Super Cruise, sistem bantuan pengemudi canggih yang memungkinkan mengemudi di jalan raya secara “hands-free”.
Baca juga: Lyriq mobil listrik pertama Cadillac, bukan sedan tapi crossover mewah
Baca juga: GM rilis Cadillac edisi fashion berwarna satin abu-abu
Baca juga: Tujuh model mobil berhenti diproduksi tahun ini
Pewarta: A087
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020
Credit: Source link