JawaPos.com – Direktur Utama Bulog Budi Waseso mengatakan, pihaknya saat ini akan mengutamakan serapan beras petani. Hal itu sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar Indonesia tidak akan impor hingga akhir semester I tahun ini.
“Sementara ini adalah kita mengutamakan produksi petani,” ujarnya dalam konferensi pers virtual, Senin (29/3).
Buwas mengungkapkan, panen raya diprediksi akan berakhir di Mei 2021. Namun, pada Juni 2021, kemungkinan juga masih ada sisa-sisa panen yang akan diserap oleh Bulog.
Baca Juga: Beda Statment Presiden Dan BPS Soal Impor Beras, Ini Penjelasan Bulog
Buwas menambahkan, dari panen yang baru dimulai pada awal Maret 2021 ini Bulog telah menyerap 200.000 ton per hari ini. Pihaknya akan terus menyerap rata-rata 10.000 ton beras setiap hari.
“Tinggal 3 hari untuk bulan Maret ini diperkirakan kita akan menambah kurang 30.000 ton, sehingga kita menguasai hari ini sudah 1.000.000 ton,” imbuhnya.
Editor : Nurul Adriyana Salbiah
Reporter : Romys Binekasri
Credit: Source link