Mobil listrik compact SUV itu bakal hadir berbeda di Indonesia karena mengadopsi posisi setir kanan yang tentunya menghadirkan perbedaan kesan dari versi globalnya yang menganut setir kiri.
Sales Tranining Supervisor Chery Indonesia Wahyu Handaya menyebutkan memasuki pasar Indonesia mobil tersebut mengusung desain sporty.
“Jadi Omoda E5 ini dari sisi desain dikenalkan sebagai mobil elektrik yang sporty dan futuristik. Bisa dilihat dari bentuk depannya yang mengusung X style front face,” kata Wahyu dalam acara “First Impression Chery OMODA E5” di Kabupaten Tangerang, Selasa.
Baca juga: Setahun Chery di Indonesia, Omoda 5 favorit konsumen
Baca juga: Menguji coba Chery Omoda 5 EV dan mengenal “dalemannya”
ANTARA pun berkesempatan untuk melihat dan merasakan sensasi dari Chery OMODA E5 versi setir kanan ini. Dari sisi tampilan tepat seperti visi perusahaan kesan sporty dan futuristik cukup ditonjolkan pada eksterior maupun interiornya.
Terutama pada saat melihat wajah depan dari mobil ini kesan sporty bisa langsung terasa berkat desain X style front face-nya. Bagian interior-nya juga semakin mendukung kesan sporty ini, untuk kursinya terasa segar dengan tampilan bahan kulit berwarna biru dan putih yang berpadu apik.
Sementara untuk kesan futuristik pada bagian eksterior dapat terasa setelah melihat tampilan kap mobil yang tampil simpel namun tetap tegas dengan kehadiran tulisan OMODA yang ter-emboss dengan rapi.
Pada interior-nya kesan futuristik bisa disampaikan lewat pengaturan dashboard yang menawarkan head unit berbentuk curved atau melengkung.
Membahas performa, di atas kertas mobil ini disebut memiliki kapasitas baterai 61.06 Kwh setara dengan performa 430 kilometer WLTP (Worldwide Harmonized Vehicle Test Procedure).
Dengan tenaga maksimum yang ditawarkan mencapai 204 Horse power (Hp) atau 150 kilowatt (kW), mobil listrik ini telah menawarkan pengisian daya cepat selama 30 menit dari 30 persen menjadi 80 persen.
Baca juga: Chery OMODA 5 jajal Tol Cisumdawu, buktikan performa dan kenyamanan
Kapasitas pengisian daya cepat yang hadir di mobil itu mencapai 150 kW dengan metode pengisian daya metode DC (Direct Current).
Untuk pilihan mode berkendara, mobil ini memberikan tiga mode kepada penggunanya yaitu ECO, Normal, dan Sport.
Pengaturan berkendara lainnya juga dapat didalami lewat bagian head unit-nya dengan memilih opsi “Drive Assistance”.
Pengguna bisa mengatur mobil untuk memberikan peringatan atau notifikasi apabila ditemukan skenario tertentu misalnya opsi deteksi “Blind Spot” atau pengingat untuk menghindari tabrakan dari belakang.
Kesan futuristik diperkuat dengan kecanggihan fitur asistensi yang dihadirkan di head unit Chery OMODA E5.
Pada saat menjajal mode ECO dan Normal sebenarnya tidak terasa perbedaan besar saat mobil melaju di jalanan. Mobil melaju dengan mulus tanpa suara berisik khas mobil listrik.
Kekedapan suaranya di bagian dalam juga baik, membuat penumpang maupun pengemudi tetap bisa fokus menyetir tanpa terlalu terdistraksi suara yang mengganggu dari luar.
Sensor yang disematkan pada mobil ini juga berjalan dengan baik khususnya untuk keamanan.
Pada saat terdeteksi ada sabuk pengaman yang tidak terpasang dengan sempurna saat mobil berjalan, sistem akan mengeluarkan suara beep secara konstan hingga kondisi itu diperbaiki.
Untuk mendukung keamanan lainnya, fungsi klaksonnya yang biasa digunakan untuk “berkomunikasi” dengan pengendara lainnya dari segi suara sebenarnya cukup oke namun memang tidak memberikan kesan khusus.
Baca juga: Chery investasi Rp250 miliar untuk produksi OMODA 5E pertamanya di RI
Saat mode berkendara Sport diaktifkan, terasa kendali mobil menjadi lebih ringan dan terasa lebih lepas dibanding dua mode lainnya. Cocok untuk orang yang telah ahli berakselerasi dengan mobilnya.
Secara keseluruhan mobil Chery OMODA E5 layak untuk dinantikan agar segera mengaspal secara resmi di Indonesia.
Detail lebih lanjut tentang harga dan ketersediaan dari Chery OMODA E5 setir kanan ini memang belum terungkap namun hal itu akan terlihat dalam debutnya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada 15-25 Februari 2024 mendatang.
Adapun eksistensi lini mobil listrik dari Chery sebenarnya sudah mulai dikenalkan sejak 2023 di Indonesia lewat ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
Saat itu, Chery mengenalkan mobil bernama Chery Omoda 5 EV. Namun akhirnya dipastikan mobil itu akan meluncur resmi di Indonesia dengan nama Chery OMODA E5.
Pada saat ANTARA mengunjungi pabrik Chery di Wuhu, China saat Oktober 2023 dan membicarakan potensi industri otomotif di Indonesia President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International Shawn Xu mengungkapkan proyeksinya untuk meluncurkan mobil listrik di periode Januari-Februari 2024.
Memperkuat komitmennya PT CSI melakukan produksi Omoda E5 di Indonesia secara langsung dengan harapan bisa menghadirkan mobil listrik dengan harga yang lebih terjangkau untuk konsumen di Indonesia.
Kegiatan produksi Chery yang dilakukan di PT Handal Indonesia Motor (HIM) di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat, hasil produksinya tidak hanya untuk konsumen Indonesia bahkan bisa dikirim ke berbagai negara tujuan ekspor.
“Lokalisasi sebesar 40 persen juga untuk bisa mendapatkan insentif pemerintah dan tidak hanya itu saja, kami juga berharap berbagai kendaraan yang dirakit di Indonesia juga dapat dikirim ke berbagai negara tujuan,” harap dia.
Selain Indonesia nantinya OMODA E5 versi setir kanan bakal hadir di negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia.
Baca juga: Chery OMODA E5 setir kanan bakal debut global di Indonesia
Baca juga: Deretan mobil non listrik baru yang meluncur di 2023
Baca juga: Ini fungsi lubang yang mirip untuk pengisian BBM pada Omoda 5E
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2024
Credit: Source link