Maket Apartemen
Berlin – Kanselir Jerman Angela Merkel mengungkapkan, negaranya akan membangun 1,5 juta apartemen dan rumah baru, yang diperuntukkan bagi masyarakat dengan penghasilan menengah ke bawah.
Dalam podcast mingguannya, Merkel mengatakan bahwa perumahan yang terjangkau untuk masyarakat menengah ke bawah masih menjadi kendala utama. Karena itu, pemerintah Jerman memutuskan membuat terobosan ini.
Dilansir dari Xinhua, lebih dari enam miliar euro atau Rp97 triliun akan dialokasikan untuk membiayai proyek perumahan, kata Merkel. Biaya itu termasuk bantuan untuk mematenkan hak penyewa dan membantu tuan tanah bila ingin memodernkan properti sewaan mereka.
Merkel menambahkan, pemerintah federal Jerman juga menyuntikkan dua miliar euro Rp32 triliun, yang digunakan untuk kesejahteraan sosial di 16 negara federal.
“Mudah-mudahan agak sedikit rileks,” ujar Merkel pada Sabtu (26/5) lalu.
Pengembang perumahan mewah untuk segmen menengah kabarnya seharga 10 euro Rp162 ribu per meter persegi per bulan. Penyewa juga akan diberikan dispensasi pajak khusus.
Menurut Merkel, perumahan terjangkau juga harus dipromosikan. Keluarga tidak harus memilih antara kepemilikan rumah atau biaya anak-anak.
TAGS : Jerman Perumahan Murah Angela Merkel Apartemen
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/35202/Jerman-Bangun-15-Juta-Apartemen-untuk-Rakyat-Miskin/