Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (Foto: Reuters)
Jakarta – Pemerintah Amerika Serikat (AS) di bawah Presiden Donald Trump berusaha memberikan perhatian besar ke Asia. Hanya saja pasangan Melania itu masih meracik formula pas untuk merumuskan kebijakan yang tepat di Asia.
Demikian disampaikan mantan Direktur Urusan Keamanan Asia dan Pasifik Kementerian Pertahanan AS, Brian Harding pada diskusi soal kebijakan luar negeri AS di bawah Presiden Trump Kamis kemarin di Jakarta.
Harding menilai perhatian besar Trump ke Asia dapat dilihat dari kebijakan luar negeri AS terkini. “Pejabat tingkat tinggi di kabinet Trump saat ini melihat Asia sebagai prioritas utama,” ujar Harding.
(Menteri Pertahanan) James Mattis memiliki intensitas tinggi ke Asia,” katanya lebih lanjut.
Wakil Direktur CSIS untuk Asia Tenggara ini mengatakan Presiden Trump sendiri banyak menghabiskan waktu di Asia, guna mendekati Presiden Tiongkok Xi Jinping dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.
Namun demikian, Harding mengakui bahwa Trump masih belum menemukan bentuk yang pas dalam merumuskan kebijakan AS di Asia. Bahkan perwakilan AS untuk ASEAN dan Singapura masih kosong.
“Pemimpin puncak AS sudah memberikan perhatian kepada Asia, tetapi kebijakan yang jelas kepada Asia belum ditetapkan,” kata Harding.
Harding mengatakan fokus Trump di Asia dicurahkan utamanya kepada Korea Utara, setelah itu baru Tiongkok.
“Tiongkok jelas dianggap sebagai pesaing strategis. Trump tampaknya ingin lebih keras di Tiongkok dan hubungan ini melibatkan dua belah pihak,” katanya.
Harding menyampaikan Trump juga lebih fokus pada masalah perdagangan daripada isu lainnya. Trump percaya perdagangan internasional membawa manfaat bagi AS.
“Sikap ini tidak hanya kepada Tiongkok, tapi juga kepada negara lain,” jelas Harding. (aa)
TAGS : Asia Donald Trump Amerika Serikat
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/38745/Kebijakan-Pemerintahan-Trump-Condong-ke-Asia/