JawaPos.com – Susi Susanti termasuk “anak asuh” Ir. Ciputra. Dia sukses membanggakan Indonesia lewat cabang olahraga bulu tangkis. Peraih medali emas dalam olimpiade Barcelona 1992 itu bahkan berkesempatan berinteraksi secara langsung dengan Pak Ci semasa hidupnya dalam banyak kesempatan.
Susi Susanti mengaku kagum akan kepribadian Ir. Ciputra yang masih memikirkan bulu tangkis disaat kondisi usahanya sedang menurun. Di matanya, Pak Ci termasuk orang yang sangat cinta kepada Indonesia dan memiliki kepedulian yang tinggi pada sesama.
“Kepedulian Pak Ci itu luar biasa. Dia melihat bulu tangkis sebagai sesuatu yang bisa dibanggakan,” kata Susi Susanti di bilangan SCBD Sudirman Jakarta Selatan Rabu (19/1).
Imelda Wiguna selaku pelatih Jaya Raya, di tempat yang sama, mengungkapkan bahwa Ir. Ciputra sangat memikirkan para pemain bulu tangkis yang berada dalam binaannya. Ciputra kerap memberikan suntikan motivasi agar mereka dapat berprestasi.Tentu dengan usaha serius lewat serangkaian latihan kosisten. “Pak Ci berpikir terus kayak nggak pernah tidur,” kata Imelda.
Dia juga mengatakan, motivasi yang kerap disampaikan Ciputra kepada dirinya dan tim kini juga disampaikan kepada anak-anak didik di klub bulu tangkisnya. Sejumlah hal diajarkan oleh Ciputra. Diantaranya tentang pentingnya bertingkah laku baik, disiplin, berintegritas, dan harus bersekolah sampai tinggi.
Ciputra menaruh harapan masa depan atlet bulu tangkis bisa gemilang dengan tetap berpendidikan tinggi. “Beliau bilang, kalau anak-anak yang tidak jadi juara gimana? Makanya harus tetap sekolah. Pak Ci juga ingin ada atlet yang jadi menteri karena juga cerdas dan memiliki pendidikan yang baik,” tuturnya. (*)
Editor : Dinarsa Kurniawan
Reporter : Abdul Rahman
Credit: Source link