JawaPos.com – Holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Farmasi (Bio Farma, Kimia Farma dan Indofarma) mendapatkan anugerah AKHLAK Award 2, dari Kementerian BUMN. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.
Dalam sambutannya, Wakil Presiden Ma’ruf Amin berharap nilai-nilai Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif (AKHLAK) BUMN menjadi pelopor terhadap tumbuhnya ekosistem moral bangsa.
“Semoga ini tidak hanya hidup di internal kementerian saja dan sekadar menjadi penguat semangat membangun ekonomi negara, tapi juga bisa menjadi pelopor tumbuhnya ekosistem moral bangsa Indonesia yang lebih melembaga dan diakui dunia,” ujar Ma’ruf Amin.
Sementara itu, Erick Thohir berharap, jargon AKHLAK ini, selain diterapkan di masing-masing perusahaan, bisa juga diterapkan kepada keluarga. Karena sejak awal diluncurkan hingga sekarang, penerapannya terus menunjukan hasil yang baik di BUMN.
“Contohnya konsistensi proses bersih – bersih dan pemberantasan korupsi dari tubuh BUMN. Tentu hingga pendapatan BUMN yang tadinya hanya Rp 13 Triliun sekarang menjadi 126 Triliun,” ujar Erick.
Selanjutnya Erick Thohir menyatakan, dirinya menekankan kepada seluruh BUMN agar terus konsisten menerapkan core value akhlak dalam melakukan pekerjaannya dan nilai – nilai akhlak ini bisa juga diterapkan dalam lingkup yang lebih luas yaitu tentu di keluarga kita dan bermasyarakat.
Credit: Source link