JawaPos.com – Dyandra Global Edutainment selaku promotor konser NCT 127 di ICE BSD Tangerang memastikan tidak ada korban terluka kendati sekitar 30 orang pingsan usai terjadi aksi saling dorong dari para penonton yang berusaha mendekat ke arah panggung dalam konser tadi malam Jumat (4/11).
“Untungnya tidak ada korban luka. Namun, karena keselamatan dan keamanan penonton adalah prioritas kami, penghentian konser tidak dapat dihindari,” kata pihak promotor dalam keterangan resminya.
Promotor mengaku sudah berusaha menginformasikan sejak awal terkait ketentuan umum dan prosedur keamanan selama jalannya konser. Sejumlah petugas keamanan juga terus menjaga untuk memastikan konser grup vokal pria asal Korea Selatan itu berjalan lancar.
“Akan tetapi, hal yang disayangkan terjadi dipenghujung konser. Ketertiban mulai hilang di bagian standing sehingga terjadi kekacauan yang mengharuskan konser dihentikan demi keselamatan para penonton,” lanjutnya.
Dyandra Global meminta maaf kepada para penonton tidak dapat menikmati jalannya konser NCT 127 sampai tuntas karena konser dihentikan di tengah jalan. Selain itu, pihak promotor juga meminta maaf kepada member NCT 127 atas kejadian tak menyenangkan tersebut.
“Kami juga meminta maaf kepada SM Entertainment karena tidak dapat mewujudkan konser yang diinginkan,” lanjutnya.
Promotor memastikan konser NCT 127 akan tetap dilaksanakan di hari kedua atau hari ini, Sabtu (5/11). Konser akan berjalan dengan cara meningkatkan level pengamanan supaya aksi dorong-dorongan penonton seperti tadi malam tidak terulang kembali.
“Untuk day 2 kami akan menambahkan lebih banyak petugas paramedis dan juga tenaga keamanan. Kami juga terus bekerja sama dengan pihak kepolisian setempat dan berusaha untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan terulang kembali,” tandasnya.
Credit: Source link