Korut Uji Coba IRBM, Trump: Semua Opsi Ada di atas Meja

by

in
Korut Uji Coba IRBM, Trump: Semua Opsi Ada di atas Meja

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (Foto: Reuters)

Jakarta – Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk sekian kalinya mengatakan semua opsi ada di meja menyusul uji coba tiga rudal jarak menengah Korea Utara yang mengudara di atas Jepang pada Selasa (29/8) pagi.

Hal itu disampaikan Trump, saat China mengatakan ketegangan di semenanjung Korea kini di ujung tanduk.

“Dunia baru saja menerima pesan terbaru Korea Utara dengan keras dan jelas. Rezim ini memberi isyarat penghinaan terhadap tetangganya, Anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa, dan untuk standar minimum perilaku internasional,“ kata Trump

“Tindakan yang mengancam dan mendestabilisasi hanya akan meningkatkan isolasi terhadap rezim Korea Utara di wilayah ini dan di antara semua negara di dunia. Sekarang, semua pilihan ada di atas meja,” tambahnya

Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Hua Chunying mengulangi seruan Beijing untuk perundingan damai . Ia mengatakan tekanan dan sanksi terhadap Korea Utara tidak dapat secara mendasar menyelesaikan masalah ini, dan menyeruka negara tersebut menahan diri.

“Dewan Keamanan PBB t melakukan beberapa keputusan dan sanksi yang bertubi-tubi namun sumua mata bisa memandang apa dampak dari sanksi tersebut,” tambahnya.

“Di satu sisi, sanksi terus dilakukan melalui resolusi, namun di sisi lain peluncuran nuklir dan rudal Korea Utara masih terus berlanjut.”

Sementara Presiden AS dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe sepakat melalui panggilan telepon, Korut menimbulkan ancaman serius dan kuburan bagi Amerika Serikat, Jepang, dan Republik Korea, serta negara-negara di seluruh dunia.

Gedung Putih mengatakan kedua pemimpin tersebut berkomitmen  meningkatkan tekanan pada Korea Utara dan melakukan yang terbaik untuk meyakinkan masyarakat internasional untuk melakukan hal yang sama.

 

TAGS : Donald Trump Kim Jong Un Rudal

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/20953/Korut-Uji-Coba-IRBM-Trump-Semua-Opsi-Ada-di-atas-Meja/