Mobil yang menjadi kendaraan resmi KTT G20 di Nusa Dua Bali itu merupakan Battery EV Toyota pertama di Indonesia yang menawarkan platform e-TNGA (Toyota New Global Architecture) dan Toyota Safety Sense 3.0 (TSS 3.0)
Mobil listrik itu mengadopsi baterai Lithium-ion dengan kapasitas 71,4 kWh, jarak tempuh hingga 500 km, tenaga 204 HP dan torsi 266 Nm untuk menciptakan akselerasi 0-100 km/jam dalam 8,3 detik dan akselerasi 48-90 km/jam dalam 2,9 detik.
Baca juga: Toyota bZ4X akan jadi mobil resmi delegasi KTT G20
“Kendaraan ramah lingkungan ini merupakan sarana mobilitas yang cocok untuk kehidupan modern perkotaan dan wisata di hari libur dengan tenang dan nyaman berkat motor listrik senyap yang bebas polusi sehingga memberikan kontribusi pada pelestarian lingkungan,” kata Aftersales Business Division Head Auto2000 Nur Imansyah Tara dalam keterangan resmi, Sabtu.
Bagi Anda yang tertarik memiliki All New Toyota bZ4X, berikut skema cicilan yang ditawarkan Auto2000:
Tenor 36 bulan
DP Rp 357.000.000
Angsuran per bulan Rp 27.840.000
Tenor 48 bulan
DP Rp 357.000.000
Angsuran per bulan Rp 22.652.000
Tenor 60 bulan
DP Rp 357.000.000
Angsuran per bulan Rp 19.968.000
Aftersales Auto2000
Bengkel Auto2000 juga sudah siap untuk melayani kebutuhan aftersales service mobil elektrifikasi. Mengingat sebelumnya juga sudah menangani untuk kendaraan hybrid Toyota.
Auto2000 memberikan garansi baterai All New Toyota bZ4X selama 8 tahun atau 160.000 km, tergantung mana yang tercapai lebih dahulu.
Baca juga: Toyota bZ4X meluncur hingga makna Hari Pahlawan bagi grup band Nidji
Baca juga: Alasan Toyota banderol bZ4X Rp1 miliar lebih
Baca juga: Baru diproduksi, SUV listrik Toyota ditarik
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link