Bagi pengunjung yang masih bingung bagaimana cara menuju ke Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran atau merasa lokasi yang terlalu jauh dari rumah, tidak perlu khawatir karena bisa memanfaatkan fasilitas shuttle bus atau bus antar jemput dari beberapa mall ke lokasi pameran.
ANTARA menjajal salah satu lokasi shuttle bus menuju ke IIMS JIExpo Kemayoran dari pusat perbelanjaan Pondok Indah Mall 2. Lokasinya tepat berada di bawah jembatan south skywalk, pengunjung cukup berjalan keluar melalui pintu bus stop dan akan langsung terlihat bus berisi 15 orang ini terparkir menunggu penumpang.
Sebelum berangkat, para penumpang harus melakukan registrasi di website IIMS dengan membuat akun. Setelah itu pilih menu shuttle bus, dan pilih lokasi serta jam keberangkatan.
Jika tidak ingin tertinggal, disarankan penumpang datang lebih awal dari jam keberangkatan yang diinginkan, atau 30 menit sebelumnya.
Petugas dari IIMS akan memandu penumpang jika belum melakukan registrasi, dan akan menunggu maksimal 10 menit dari jam keberangkatan.
Baca juga: IIMS 2024 momentum tunjukkan inovasi industri otomotif
Baca juga: Buka IIMS 2024, Presiden: Mobil listrik masa depan otomotif RI
Respon dari masyarakat yang menggunakan fasilitas ini juga mengatakan sangat terbantu terlebih yang rumahnya jauh dari JIExpo Kemayoran. Seperti Mujiarto (62) warga Pamulang, yang setiap tahun memanfaatkan fasilitas shuttle bus ke IIMS karena gratis dan mudah.
“Terbantu, tadinya mau riding ke sana tapi hujan ya sudah lah ke sini saja, nunggu shuttle bus,” katanya.
Pendaftaran dan informasi yang mudah diakses dari sosial media IIMS membuat Mujiarto memilih menggunakan shuttle bus dari Pondok Indal Mall.
“Iya untung naik ini (shuttle bus), pas sampai lihat parkiran ramai banget, nanti pulang naik ini lagi ke Pondok Indah,” katanya.
Untuk jam keberangkatan dari Pondok Indah Mall 2 ke JIExpo Kemayoran mulai dari 10:30 sampai 19:00 WIB, dan jam kepulangan dari JIExpo Kemayoran-Pondok Indah Mall 2 dari 12:30-21:00 WIB.
Selain di Pondok Indah Mall 2, bus antar jemput ke IIMS juga tersedia di beberapa mall lainnya seperti Bintaro Jaya Xchange, Sumarecon Mall Serpong, Senayan City, Margo City Depok, Cibubur Junction, Sumarecon Mall Bekasi dan Metropolitan Mall Bekasi.
Baca juga: IIMS 2024 dibuka hari ini, cek harga tiketnya
Baca juga: IIMS beri potongan harga tiket masuk, cek syaratnya
Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024
Credit: Source link