Jakarta (ANTARA) – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membuka posko mudik di tujuh titik di Pulau Jawa dan Sumatera dari 4 sampai 15 April 2024.
Direktur Divisi Purnajual PT MMKSI Kazuto Azuma di daerah Cikampek, Jawa Barat, Kamis, menyampaikan bahwa penyediaan posko mudik merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk memberikan pelayanan maksimal kepada konsumen.
“Kami ingin kembali berkontribusi, mendampingi, sekaligus memberikan pelayanan maksimal untuk para pengguna kendaraan Mitsubishi Motors yang merayakan Hari Idul Fitri bersama keluarga dan mobil kesayangannya, baik untuk pulang ke kampung halaman, ataupun untuk bersilaturahmi mengunjungi saudara dan kerabat, sebagai salah satu life’s adventure tahunan,” katanya.
Ia menjelaskan bahwa posko mudik Mitsubishi Motors Adventure Points menyediakan layanan 24 jam bagi konsumen, termasuk layanan pemeriksaan umum kendaraan.
Baca juga: Purwakarta siapkan delapan posko kesehatan di jalur mudik
Posko mudik Mitsubishi memiliki fasilitas berupa ruang istirahat berpendingin udara, sofa, TV, konsol gim, area anak, akses WiFi gratis, dan kursi pijat. Makanan dan minuman gratis juga disediakan untuk konsumen di posko mudik.
“Kami menghadirkan titik singgah yang nyaman berupa Mitsubishi Motors Adventure Points, tak hanya berfungsi sebagai tempat istirahat para konsumen, tempat ini juga menyediakan beragam paket servis ringan untuk perbaikan ataupun perawatan kendaraan Mitsubishi Motors dengan promo hemat hingga 30 persen,” kata Kazuto Azuma.
“Kami berharap tampilan baru Mitsubishi Motors Adventure Points ini bisa menjadi satu titik bagian yang berharga dari perjalanan life’s adventure para pelanggan di musim mudik Lebaran,” katanya.
Selain membuka posko, MMKSI selama masa mudik Lebaran 2024 menyiapkan sekitar 50 bengkel siaga di jalur mudik.
Berikut daftar lokasi dan tanggal operasi posko mudik Mitsubishi Motors Adventure Points:
- Rest Area KM 57 A Cikampek-Jawa Barat, beroperasi 4-13 April 2024
- Rest Area KM 207 A Palikanci-Jawa Barat, beroperasi 6-11 April 2024
- Rest Area Cipali KM 260 B Brebes-Jawa Tengah, beroperasi 10-15 April 2024
- Rest Area KM 456 A Salatiga-Jawa Tengah, beroperasi 6-11 April 2024
- Rest Area KM 726 B Mojokerto-Jawa Timur, beroperasi 10-15 April 2024
- Rest Area Situbondo-Jawa Timur, beroperasi 7-12 April 2024
- Rest Area KM 87 A Lampung-Sumatera, beroperasi 6-11 April 2024
Baca juga: Sulawesi Tengah buka posko mudik Lebaran 2024 di 13 kabupaten/kota
Baca juga: Suzuki siapkan bengkel siaga di 66 lokasi di Sumatera, Jawa, dan Bali
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2024
Credit: Source link