Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio.
JAKARTA , Jurnas.com – Para pekerja di bidang pariwisata dan seni yang terdampak virus corona disease (covid-19) bakal mendapat stimulus dari Kementerian Pariwista dan Eknomi Kreatif (Menparekraf).
“Baik dari dinas, asosiasi, industri, asosiasi musikus, produser film, hingga seni pertunjukan dan lainnya. Nantinya, pihak yang didata akan memperoleh stimulus hingga bantuan kartu prakerja,” kata Menteri Parekraf Wishnutama Kusubandio di Jakarta, Kamis (9/4/2020).
Data tersebut menurut Wishnutama nantinya akan dicek lagi dengan kementerian dan lembaga lain supaya tidak ada duplikasi.
Ihwal pendataan sektor-sektor terdampak itu, Wishnutama menerangkan pihaknya telah menerima keluhan dari pelbagai pihak.
“Sebagai contoh dari data yang masuk ke PHRI saat ini terdapat 1.266 hotel yang terpaksa tutup di 31 provinsi. Dari 1.266 hotel baru 844 hotel dan 74.101 karyawan yang terdata,” ujarnya.
“Para pelaku parekraf saya minta untuk segera melapor ke Pusat Krisis Terintegrasi sebagai jalur komunikasi dan edukasi bagi masyarakat melalui contact center Covid-19 +628118956767 whatsapp atau email [email protected],” katanya.
Wishnu juga mengaku sedang melakukan penyesuaian postur anggaran dalam APBN 2020 untuk penanganan virus corona.
Dari hasil penghematan itu, kementerian akan menata galihkan dana sebesar Rp 500 miliar dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA).
Anggaran tersebut bakal dipakai untuk kepentingan pengadaan hotel dan transportasi bagi tenaga medis hingga pemberian bantuan stimulus kepada sektor-sektor terdampak.
TAGS : pekerja wisata seni stimulus Kemenparekraf corona covid-19
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin