Pemerintah kembangkan Gula Cair Singkong – KRJOGJA

JAKARTA, KRJOGJA.com – Pemerintah melalui Balitbangtan mengembangkan gula cair dari singkong .

“Selama ini kita lebih banyak mengenal gula yang berasal dari nira tebu. Padahal banyak sumber bahan lain yang bisa diolah untuk menghasilkan gula. Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pascapanen Pertanian (BB Pascapanen) telah mengembangkan teknologi untuk menghasilkan gula cair dari ubi kayu/singkong” Ujar
Kepala BB-Pascapanen Prayudi Samsuri ,dalam rilis yang  diterima KR  Rabu (23/9  2020). Hasil inovasi para peneliti BB Pascapanen ini harus didiseminasikan atau disebarluaskan kepada masyarakat.

Prayudi mengatakan, dalam mengembangkan suatu inovasi teknologi, BB Pascapanen selalu melihat pohon industri dari komoditas pertanian. Jika kita hanya fokus mengolah singkongnya, maka hanya 20% dari tanaman singkong yang dimanfaatkan.

“Dengan pohon industri kita coba sama-sama kembangkan sehingga kita bisa memberi nilai tambah dari suatu komoditas,” terangnya.

Credit: Source link