Peserta aksi dan aparat kepolisian saling berangkuran di sekitaran kantor Bawaslu, Jakarta.
Jakarta, Jurnas.com – Pemilu 2019 telah berlalu. KPU telah menetapkan hasil. Meskipun dua hari terakhir terjadi protes dan kerusuhan, akan tetapi secara umum pemilu berjalan dengan aman dan damai.
Berjalannya pemilu adalah aspek penting dalam demokrasi. Pemilu yang damai dengan penggunaan saluran dan mekanisme yang konstitusional adalah aspek penting bagi sebuah negara yang tetap menjaga nilai-nilai demokrasi.
Center of Intelijen and Strategice Studies memberi apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada KPU dan Bawaslu yang dengan tenang dan sabar menghadapi berbagai upaya, serangan dan ancaman yang mengarah pada delegitimasi pemilihan umum.
Berbagai tahapan pemilu telah dilalui dengan baik, transparan dan akuntabel. Semua pihak, baik peserta pemilu maupun pemangku kepentingan lainnya dapat mengakses, memantau dan mengkomplain pemilu pada setiap tahapan. KPU dan Bawaslu telah melaksanakan tugasnya sesuai dengan koridor undang-undang.
Penghargaan dan apresiasi yang tinggi kepada TNI-POLRI yang telah bekerja keras, membangun soliditas dan bersinergi dalam menjaga keamanan Pemilu 2019.
Direktur Eksekutif Center of Intelijen and Strategice Studies Ngasiman Djoyonegoro mengingatkan jika menjaga keamanan pemilu bukan hal yang mudah, selain pemilu sebagai arena pertemuan berbagai kepentingan, taktik dan strategi pemenangan, pemilu adalah cerminan dari kualitas bangsa ini dalam menyelesaikan perbedaan sudut pandang dan pendapat.
“Terlebih pemilu kali ini sungguh ramai dan gaduh dengan maraknya isu hoax dan fitnah. Tapi tampaknya TNI-POLRI dan Badan Intelijen Negara mampu mendeteksi segala bentuk ancaman gangguan dan tetap menjaga netralitasnya sebagai aparat negara yang mengabdi untuk kepentingan bangsa dan negara,” paparnya.
Ia mengimbau pada seluruh kontestan pemilu, kami sampaikan bahwa pemilu telah selesai. Hasilnya telah ditetapkan. Segala mekanisme telah dilaksanakan. `Kami menghimbau hormatilah hasil pemilu. Gunakan mekanisme sebagaimana diatur dalam konstitusi dan undang-undang yang berlaku,” ucapnya.
“Kepada seluruh masyarakat, jangan terlarut dengan dukung mendukung Capres. Kembalilah sebagai warga yang siap bergotong royong membangun bangsa di dalam mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dan siap mengkritik pemerintah jika ada yang keliru. Jangan mudah percaya dengan hoax dan fitnah di medsos karena itu awal dr perpecahan dan disintegrasi sebuah bangsa,” lanjutnya
TAGS : Hasil Pemilu Pengamat Intelijen
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/53186/Pengamat-Intelijen-Mengapresiasi-Kinerja-TNI-Polri/