Beijing, China (ANTARA) – Penjualan mobil penumpang mewah yang diproduksi di China mencatat pertumbuhan pesat di negara itu selama 11 bulan pertama tahun ini meski terganggu oleh COVID-19, menurut data industri.
Pada periode tersebut, lebih dari 3,51 juta mobil mewah terjual di China, naik 12,7 persen secara tahunan (year on year/yoy), menurut Asosiasi Manufaktur Mobil China (China Association of Automobile Manufacturers).
Pada November saja, penjualan mobil mewah melonjak 18,2 persen (yoy) menjadi 380.000 unit, menurut pihak asosiasi.
Asosiasi tersebut menyoroti kinerja prima dari pasar mobil penumpang mewah, seraya menyebutkan bahwa pasar itu menunjukkan ketahanan yang kuat di tengah gangguan COVID-19, demikian Xinhua dikutip Senin.
Pewarta: Xinhua
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link