Ilustrasi bom meledak (Foto: Sonora)
Paris – Menteri Dalam Negeri Perancis mengatakan pihaknya berhasil membekuk dua saudara laki-laki yang pencoba melakukan serangan menggunakan risin atau bahan peledak.
Gerard Collomb mengatakan kepada televisi BFM pada Jumat bahwa pihak berwenang melacak aktivitas ekstremis di jejaring sosial dan mengidentifikasi dua pemuda yang “bersiap-siap melakukan serangan dengan bahan peledak atau risin.”
Ia mengatakan para pemuda itu berasal dari Mesir tetapi tidak menunjukkan kebangsaan mereka atau memberikan rincian lain tentang di mana atau kapan mereka ditangkap. Ia mengatakan orang-orang itu memiliki tutorial tentang cara membuat racun menggunakan risin.
Pengumuman itu terjadi beberapa hari setelah seorang ekstremis Islam menikam lima orang di jantung kota Paris, dan menyusul serangkaian serangan mematikan dalam beberapa tahun terakhir.
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/34673/Perancis-Bekuk–Dua-Pemuda-Terduga-Teroris-Asal-Mesir/