Melansir Reuters, Rabu, publikasi konsumen tersebut mengutip video yang diunggah di media sosial tentang pengemudi yang menggunakannya, dan mengangkat kekhawatiran tentang masalah termasuk “kendaraan hilang belokan, tergores semak-semak, dan menuju mobil yang diparkir.”
Consumer Reports mengatakan pihaknya berencana untuk menguji secara independen pembaruan perangkat lunak yang dikenal sebagai FSD Beta 9, segera setelah Model Y menerima pembaruan.
Baca juga: Tesla cetak rekor pengiriman lebih dari 200 ribu mobil kuartal II 2021
Tesla dan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (NHTSA) tidak segera berkomentar.
“Video FSD Beta 9 beraksi tidak menunjukkan sistem yang membuat mengemudi lebih aman atau bahkan mengurangi stres,” kata Jake Fisher, direktur senior Pusat Uji Otomatis Consumer Reports. “Konsumen hanya membayar untuk menjadi teknisi pengujian untuk mengembangkan teknologi tanpa perlindungan keamanan yang memadai.”
Pada bulan April, Consumer Reports mengatakan para insinyurnya mampu mengalahkan perlindungan pada Autopilot Tesla dan keluar dari kursi pengemudi.
Bulan lalu, NHTSA mengungkapkan telah membuka 30 investigasi terhadap kecelakaan Tesla yang melibatkan 10 kematian sejak 2016 di mana sistem bantuan pengemudi canggih diduga digunakan.
Autopilot, yang menangani beberapa tugas mengemudi, beroperasi di setidaknya tiga kendaraan Tesla yang terlibat dalam kecelakaan fatal di AS sejak 2016, kata Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB).
NTSB telah mengkritik kurangnya perlindungan sistem Tesla untuk Autopilot, yang memungkinkan pengemudi untuk menjauhkan tangan mereka dari kemudi untuk waktu yang lama.
Tesla mengatakan minggu lalu pemilik yang memenuhi syarat dapat berlangganan FSD seharga 99 atau 199 dolar AS per bulan. Tesla mengatakan, “Fitur FSD yang diaktifkan saat ini tidak membuat kendaraan menjadi otonom. Fitur yang diaktifkan saat ini memerlukan pengemudi yang penuh perhatian, yang memegang kemudi dan siap untuk mengambil alih setiap saat.”
Baca juga: Tesla hadirkan langganan “Full Self Driving” 199 dollar AS per bulan
Baca juga: Otoritas AS selidiki Lordstown atas dugaan pemesanan fiktif
Baca juga: Penjualan kendaraan listrik impor di Korea Selatan naik 65 persen
Pewarta: A087
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021
Credit: Source link