“Kita melihat hingga beberapa tahun ke depan, pelumas masih akan digunakan, baik di segmen otomotif maupun di industri. Itu adalah bagian dari target kita untuk tetap grow,” kata Direktur Sales & Marketing Pertamina Lubricants Sari Rachmi saat dijumpai di Production Unit Jakarta PTPL di kawasan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa.
Namun, Sari menilai bahwa hal ini diperlukan kerja sama dengan pihak-pihak terkait agar adaptasi teknologi untuk pelumas dan ekosistem kendaraan listrik pun bisa berjalan dengan baik.
Baca juga: Lima langkah untuk identifikasi Pertamina Lubricants asli
“Untuk pelumas, karena kebutuhan ekosistem EV berbeda, yang dilakukan Pertamina Lubricants ialah bermitra dengan partner-partner kita di bidang teknologi untuk menciptakan fluida-fluida untuk ekosistem EV,” papar dia.
“Di sisi lain kami juga secara portfolio bisnis melakukan diversifikasi, kita mulai masuk ke specialty chemical, seperti oil chemical, jadi banyak sekali detailnya. Ini (ditujukan) untuk (segmen) otomotif dan industri. Kita tidak fokus cuma di specialty chemical tetapi juga melihat peluang yang ada,” ujarnya menambahkan.
Saat ditanya soal kapan adaptasi tersebut akan dilakukan, Sari mengatakan pihaknya akan menyesuaikan dengan peta jalan pemerintah dan kematangan pasar di Indonesia.
“Pada dasarnya kami mendukung program pemerintah. Kami akan menyesuaikannya dengan roadmap pemerintah dan kesiapan pasar,” kata dia.
Di sisi lain, secara umum, Sari mengatakan PTPL merupakan pemimpin pasar (market leader) di pasar domestik. Berdasarkan benchmark perusahaan sejenis untuk tahun 2021, produk pelumas PTPL menguasai 35 persen pangsa pasar pelumas domestik.
Sementara itu, PTPL memiliki sejumlah produk unggulan berkualitas dunia untuk segmen otomotif antara lain Fastron untuk mobil, Enduro untuk sepeda motor, dan Meditran untuk kendaraan niaga.
Lalu, untuk segmen industri, PTPL memiliki jenama unggulan untuk berbagai kebutuhan mesin-mesin dan alat berat sektor industri seperti Meditran (engine oil), Medripal (marine engine oil), Turalik (hydraulic oil), dan Rored (automotive gear oil).
PTPL juga memiliki jaringan gerai penjualan produk retail yaitu SPBU, Olimart, dan Enduro Express.
Baca juga: Mengintip kesibukan pabrik produksi Pertamina Lubricants di Jakarta
Baca juga: Pertamina Lubricants optimalkan penjualan di pasar domestik
Baca juga: Tips bedakan oli palsu dengan yang asli
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link