Marwan Jafar
Semarang – Sebagai partai yang memiliki kursi terbesar nomor dua di Jawa Tengah, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tetap akan mengusung kadernya sendiri sebagai calon gubernur Jateng.
Wakil Ketua DPW Jawa Tengah Muh Zen Adv mengatakan, PKB terus berkonsolidasi untuk memenangkan mantan Menteri Desa, PDT dan Transmigrasi, Marwan Jafar sebagai calon Gubernur Jawa Tengah.
“Marwan sebagai kader terbaik dari Jawa Tengah tetap akan diusung menjadi Calon Gubernur. Karena selain mempunyai prestasi Marwan juga memiliki pengalaman baik di legislatif maupun eksekutif,” ujar Muh Zen di Semarang, Senin (20/11).
Menurut Zen, dengan modal 13 kursi, mesin partai PKB di Jawa Tengah terus bekerja untuk mensukseskan Marwan Jafar agar bisa berkontestasi dalam Pilgub pada tahun 2018. “Komunikasi politik untuk membangun koalisi terus dilakukan, masih mencari format yang pas untuk Pilgub Jateng,” ujar Zen.
Selain komunikasi politik lintas partai untuk menyatukan persepsi dan menentukan format yang tepat dalam Pilgub kali ini, tim di internal PKB juga terus melakukan survei sebagai acuan untuk mencari pasangan yang tepat bagi Marwan Jafar.
“Tim survei juga terus bekerja untuk mencari figur yang pas untuk menjadi pendamping Marwan Jafar. Yang jelas sampai hari ini kita terus bekerja dan membangun komunikasi intensif untuk mengusung Marwan Jafar di Pilgub Jateng,” tegasnya.
TAGS : Pilgub Jateng Marwan Jafar
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/25064/PKB-Terus-Konsolidasi-Menangkan-Marwan-Jafar-Menuju-Jateng-1-/