JawaPos.com – Polda Papua memastikan jalannya natal 2020 di wilayah bumi Cendrawasih itu berlangsung aman dan kondusif. Karena, tidak ada kenaikan eskalasi ancaman keamanan pada periode tersebut.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, kondisi tersebut dipastikan berdasarkan pantauam personel yang disebar di seluruh wilayah Papua. Dari laporan yang diterima, tidak terlihat adanya ancaman keamanan yang menonjol.
“Jumat, 25 Desember 2020 dari pantauan personel di lapangan jalannya pelaksanaan ibadah perayaan natal berjalan aman dan kondusif di seluruh provinsi Papua,” kata Kamal dalam keterangan tertulis, Sabtu (26/12).
Kamal mengatakan, pengamanan natal khususnya di Kota Jayapura, polisi memprioritaskan menjaga 9 gereja. Ratusan personel dikerahkan untuk menjaga warga yang melaksanakan ibada natal. Selain itu, pengamanan juga difokuskan di sentral perekonomian.
“Selain pengamanan di tempat-tempat ibadah, sasaran pengamanan juga dilakukan oleh personel Polda Papua dan Polres jajaran dari ancaman atau gangguan seperti di toko, mal, bank, mesin ATM, pelabuhan, terminal dan bandara. Selain itu, sasaran pengamanan di tempat-tempat rekreasi dan tempat wisata lainnya,” jelasnya.
Kamal menyebut pengamanan itu dilakukan untuk meminimalisir terjadinya aksi kriminal. Selain itu, polisi juga turut serta memantau penerapan protokol kesehatan sesuai Maklumat Kapolri bagi setiap jemaat gereja.
“Apabila ditemukan perbuatan yang bertentangan dengan maklumat tersebut, maka setiap anggota Polri wajib melakukan tindakan yang diperlukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” pungkas Kamal.
Editor : Bintang Pradewo
Reporter : Sabik Aji Taufan
Credit: Source link